Kamis, 16 Februari 2012

Konfigurasi NTP Server di Fedora

Konfigurasi NTP Server di Fedora


Untuk keperluan sinkronisasi jam di semua server dan host dalam sebuah LAN, perlu ada sebuah host yang bertindak sebagai NTP Server. Ini lebih baik ketimbang semua host mengacu ke sebuah NTP Server yang berada di luar sana. Untuk menjalankan NTP Server dibutuhkan paket ntp dengan ntpd-nya. Yakinkan bahwa kedua paket sudah terisntalasi, misal dengan mengetikkan perintah baris "yum list ntp*", "ntpdate --help" atau "ntpdate 0.fedora.pool.ntp.org".

 

Sebelum menjalankan ntpd di calon server NTP, edit file /etc/ntp.conf

driftfile /var/lib/ntp/drift

restrict default kod nomodify notrap nopeer noquery

restrict -6 default kod nomodify notrap nopeer noquery

restrict 127.0.0.1

restrict -6 ::1

server 0.fedora.pool.ntp.org

server 1.fedora.pool.ntp.org

server 2.fedora.pool.ntp.org

includefile /etc/ntp/crypto/pw

keys /etc/ntp/keys

 

Tambahkan sebaris nama server acuan NTP Server ke dalam file /etc/ntp.conf :

server ntp.kim.lipi.go.id

 

Jalankan ntp daemon di calon NTP server:

# chkconfig ntpd on

# service ntpd start

 

Lakukan sinkronisasi dengan NTP Server luar

[root@nms ~]# ntpdate ntp.kim.lipi.go.id

12 Dec 11:16:26 ntpdate[2413]: the NTP socket is in use, exiting

 

Pesan "socket is in use" mengharuskan Anda untuk menghentikan terlebih duhulu ntpd-nya

[root@nms ~]# service ntpd stop

Mematikan ntpd: [ OK ]

 

Lakukan sinkronkan ulang

[root@nms ~]# ntpdate ntp.kim.lipi.go.id

12 Dec 11:16:40 ntpdate[2439]: adjust time server 203.160.128.2 offset -0.000117 sec

 

Jalankan ntp daemon kembali

[root@nms ~]# service ntpd start

Memulai ntpd: [ OK ]

 

Tes status NTP Server yang baru saja dibuat dari sisi servernya :

[root@svec ~]# ntpq -p

remote refid st t when poll reach delay offset jitter

==============================================================================

*vm1.jaringinter 216.218.254.202 2 u 36 64 377 1.895 -4.557 0.053

+netmon.cpe.rmut 203.185.69.60 2 u 11 64 377 421.424 -20.924 0.450

-221.139.48.11 115.139.9.150 2 u 3 64 377 223.772 -60.839 0.323

+ntp.kim.lipi.go .UTC. 1 u 4 64 377 5.203 -3.432 0.465

[root@svec ~]#

 

Sekarang seluruh client sudah bisa mengacu ke NTP Server baru ini. Soal caranya, mungkin setiap client memiliki cara yang berbeda-beda sesuai dengan distro atau sistem operasi yang digunakan. Sebelum melakukan sinkronisasi dari sisi client, cek kesiapan server. Untuk client Fedora :

# ntpdate 202.46.3.xx

 

Kalau server NTP nya belum siap, dari sisi client, akan ada pesan sbb :

[root@svec ~]# ntpdate 202.46.3.xx

12 Dec 11:31:27 ntpdate[4099]: no server suitable for synchronization found

 

Kalau server NTP nya sudah siap digunakan, akan ada pesan sbb :

[root@nms ~]# ntpdate 0.fedora.pool.ntp.org

12 Dec 11:42:58 ntpdate[5583]: adjust time server 203.160.128.3 offset -0.013135 sec

 

[root@nms ~]# ntpdate 1.fedora.pool.ntp.org

12 Dec 11:44:07 ntpdate[5656]: adjust time server 203.160.128.2 offset -0.004170 sec

 

[root@nms ~]# ntpdate 2.fedora.pool.ntp.org

12 Dec 11:44:41 ntpdate[5733]: adjust time server 202.134.6.170 offset 0.007364 sec

 

[root@nms ~]# ntpdate ntp.lipi.go.id

12 Dec 11:44:58 ntpdate[5760]: adjust time server 203.160.128.2 offset -0.002601 sec

 

[root@nms ~]# ntpdate id.pool.ntp.org

12 Dec 11:45:47 ntpdate[6012]: adjust time server 203.153.60.200 offset 0.006996 sec

 

Sumber : http://www.pool.ntp.org/zone/id

 

Masalahnya : bagaimana agar NTP Server yang barusan dibuat bisa siap? Padahal semua langkah sudah diikuti. Atau dengan kata lain, bagaimana agar pesan dari sisi client bisa berubah dari :

[root@svec ~]# ntpdate 202.46.3.xx

12 Dec 11:31:27 ntpdate[4099]: no server suitable for synchronization found

 

menjadi seperti :

[root@nms ~]# ntpdate id.pool.ntp.org

12 Dec 11:45:47 ntpdate[6012]: adjust time server 203.153.60.200 offset 0.006996 sec

 

Sudah dicoba untuk membuka port 123 (UDP) di sisi server, sisi client tetap mengeluarkan pesan "no server suitable for synchronization found". Emang sih, kalau dicek pakai http://www.yougetsignal.com/tools/open-ports/, port 123 masih closed. Tapi NTP server lain juga katanya closed tetapi tetap bisa digunakan. Salah dimana ya?

 

Di FreeBSD (serpong6), konfigurasi NTP-nya ada di /usr/local/etc/ntpd.conf. Cek dihttp://www.cyberciti.biz/faq/freebsd-install-configure-openntpd-server-to-sync-time/

 

 

Coba membuka port 123 UDP di NTP Server dengan iptables:

/sbin/iptables -A INPUT -p udp --dport 123 -j ACCEPT

/sbin/iptables -A OUTPUT -p udp --sport 123 -j ACCEPT

 

Cek dengam perintah baris "nmap -O ip_address", ternyata port 123 belum terbuka juga. Cek dengan yougetsignal, port 123 juga belum terbuka. Ini menyebabkan ntpdate juga belum bisa dijalankan? Entahlah.

 

Setelah menunggu seharian, akhirnya NTP Server berhasil juga (dengan sendirinya?). Ini agak mengherankan. Keberhasilan ditandai dengan pesan dari sisi client sbb :

[root@nms ~]# ntpdate -u 202.46.3.xx

12 Dec 15:50:20 ntpdate[28830]: step time server 202.46.3.xx offset 11.703232 sec

 

Konklusi

Setelah ntp terisntalasi pada NTP Server, ubah atau sesuaikan isi file /etc/ntp.conf seperti di bawah ini :

driftfile /var/lib/ntp/drift

restrict default kod nomodify notrap nopeer noquery

restrict -6 default kod nomodify notrap nopeer noquery

restrict 127.0.0.1

restrict -6 ::1

includefile /etc/ntp/crypto/pw

keys /etc/ntp/keys

server 2.id.pool.ntp.org prefer

server 1.asia.pool.ntp.org

server 3.asia.pool.ntp.org

server ntp.kim.lipi.go.id

 

Setelah server di restart, butuh 10 menitan agar client bisa menjalankan ntpdate. Di server NTP saya tidak perlu menjalankan ntpd dan iptables. ntpd sudah otomatis jalan saat boot. Sedangkan iptables tampaknya memang tidak diperlukan. Port 123 meski tetap tertutup, client tetap bisa menjalankan ntpdate asalkan sabar menunggu 10 menit-an.

 

Agar tidak perlu menjalankan ntpd setiap kali komputer di reboot, masuk ke menu Sistem --> Administrasi --> Layanan --> pilih layanan ntpd --> Aktifkan --> Jalankan. Langkah ini dapat diulangi untuk layanan ntpdate. Jika menggunakan perintah baris, gunakan perintah baris "chkconfig". Untuk melihat status setiap daemon, gunakan perintah baris "chkconfig --list". Untuk mengaktifkan salah satu layanan, misal ntpd, gunakan perintah baris "chkconfig ntpd on". Untuk menghentikan layanan, misal ntpd, gunakan perintah baris "chkconfig ntpd off".

 

Saya mencoba restart server beberapa kali, setelah 10 menit berjalan, client baru bisa melakukan sinkronisasi dengan server. Saya belum mencoba menghapus port 123 udp di firewall. Untuk menghapus port 123 UDP dari firewall, masuk ke menu Sistem --> Administrasi --> Firewall --> masukkan password root --> pilih Port-port Lainnya --> pilih port yang mau dihapus, misal Port = 123, Protocol = udp, Layanan = ntp. --> Hapus. Pilih menu Berkas --> Apply --> Keluar.

 

Melihat open port tapi yang UDP

 

[root@svec ~]# nmap -sU -P0 -T Aggressive -F 202.46.3.xx

 

Starting Nmap 5.21 ( http://nmap.org ) at 2010-12-13 12:51 WIT

Nmap scan report for 202.46.3.xx

Host is up (0.0000080s latency).

Not shown: 95 closed ports

PORT STATE SERVICE

111/udp open rpcbind

123/udp open ntp

631/udp open|filtered ipp

2049/udp open nfs

5353/udp open|filtered zeroconf

 

Nmap done: 1 IP address (1 host up) scanned in 1.25 seconds

[root@svec ~]#

 

Opsi di nmap :

-sU = UDP scan

-PO[protocol list]: IP Protocol Ping

-T: Set timing template (higher is faster)

-F: Fast mode - Scan fewer ports than the default scan

 

http://msmunir-ina.blogspot.com/2010/12/ntp-server-di-fedora.html

Konfigurasi NTP Server di Fedora

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Andragogi dan Pedagogi

Andragogi dan Pedagogi

Andragogi adalah proses untuk melibatkan peserta didik dewasa ke dalam suatu struktur pengalaman belajar. Istilah ini awalnya digunakan oleh Alexander Kapp, seorang pendidik dariJerman, di tahun 1833, dan kemudian dikembangkan menjadi teori pendidikan orang dewasa oleh pendidik Amerika Serikat, Malcolm Knowles (24 April 1913 -- 27 November 1997).

Andragogi berasal dari bahasa Yunani yang berarti mengarahkan orang dewasa dan berbeda dengan istilah yang lebih umum digunakan, yaitu pedagogi yang asal katanya berarti mengarahkan anak-anak.

Teori Knowles tentang andragogi dapat diungkapkan dalam empat postulat sederhana:[1][2]

  1. Orang dewasa perlu dilibatkan dalam perencanaan dan evaluasi dari pembelajaran yang mereka ikuti (berkaitan dengan konsep diri dan motivasi untuk belajar).

  2. Pengalaman (termasuk pengalaman berbuat salah) menjadi dasar untuk aktivitas belajar (konsep pengalaman).

  3. Orang dewasa paling berminat pada pokok bahasan belajar yang mempunyai relevansi langsung dengan pekerjaannya atau kehidupan pribadinya (Kesiapan untuk belajar).

  4. Belajar bagi orang dewasa lebih berpusat pada permasalahan dibanding pada isinya (Orientasi belajar).


Istilah andragogi telah digunakan untuk menunjukkan perbedaan antara pendidikan yang diarahkan diri sendiri dengan pendidikan melalui pengajaran oleh orang lain.[3]

Referensi

  1. ^ (nd) Andragogy (M. Knowles) Theory into Practice website.

  2. ^ (nd) Andragogy Informal Education Encyclopedia.

  3. ^ Hansman (2008) Adult Learning in Communities of Practice: Situating Theory in Practice


 

Pedagogi adalah ilmu atau seni dalam menjadi seorang guru. Istilah ini merujuk pada strategi pembelajaran atau gaya pembelajaran.[1]

Pedagogi juga kadang-kadang merujuk pada penggunaan yang tepat dari strategi mengajar. Sehubungan dengan strategi mengajar itu, filosofi mengajar diterapkan dan dipengaruhi oleh latar belakang pengetahuan dan pengalamannya, situasi pribadi, lingkungan, serta tujuan pembelajaran yang dirumuskan oleh peserta didik dan guru. Salah satu contohnya adalah aliran pemikiran Sokrates.[2]

 

 

Etimologi

 

Seorang guru sedang mempraktikkan ilmu dan seni dalam memotivasi peserta didik.

Kata "pedagogi" berasal dari Bahasa Yunani kuno παιδαγωγέω (paidagōgeō; dari παίς país:anak dan άγω ági: membimbing; secara literal berarti "membimbing anak”). Di Yunani kuno, kata παιδαγωγός biasanya diterapkan pada budak yang mengawasi pendidikan anak tuannya. Termasuk di dalamnya mengantarnya ke sekolah (διδασκαλείον) atau tempat latihan (γυμνάσιον), mengasuhnya, dan membawakan perbekalannya (seperti alat musiknya).[3]

Kata yang berhubungan dengan pedagogi, yaitu pendidikan,[4] sekarang digunakan untuk merujuk pada keseluruhan konteks pembelajaran, belajar, dan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan hal tersebut.

Malcolm Knowles mengungkapkan istilah lain yang mirip dengan pedagogi yaitu andragogi, yang merujuk pada ilmu dan seni mendidik orang dewasa.

 

Catatan

  1. ^ Pedagogy Study from NSF

  2. ^ Analysis of Pedagogy

  3. ^ Etymology Site on-line (pedagogue)

  4. ^ Definisi Webster tentang education


 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Penjaminan Dan Peningkatan Mutu Pendidikan di Indonesia

 

 

Penjaminan Dan Peningkatan Mutu Pendidikan di Indonesia

 



Penjaminan & Peningkatan Mutu Pendidikan di Indonesia Penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan untuk pendidikan dasar dan menengah di Indonesia terkait dengan:

 

1. Pengkajian mutu pendidikan

2. Analisis dan pelaporan mutu pendidikan

3. Peningkatan mutu pendidikan

4. Penumbuhan budaya peningkatan mutu berkelanjutan Penelitian internasional mengindikasikan bahwa para guru dan sekolah adalah pihak-pihak yang memberikan kontribusi terbesar terhadap hasil mutu pendidikan peserta didik.

 

Untuk alasan di atas, cakupan Sistem Penjaminan dan Peningkatan Mutu Pendidikan perlu diarahkan pada penjaminan dan meningkatkan mutu untuk guru, kepala sekolah, sekolah, dan tenaga inti lainnya di sekolah serta sistem yang mendukung pekerjaan mereka. Definisi penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan dasar dan menengah dirumuskan sebagai: Serangkaian proses dan sistem yang terkait untuk mengumpulkan, menganalisa dan melaporkan data mengenai kinerja dan mutu tenaga pendidik dan kependidikan, program dan lembaga.

 

Proses penjaminan mutu mengidentifikasi aspek pencapaian dan prioritas peningkatan, menyediakan data sebagai dasar perencanaan dan pengambilan keputusan serta membantu membangun budaya peningkatan berkelanjutan. Pencapaian mutu pendidikan untuk pendidikan dasar dan menengah dikaji berdasarkan delapan Standar Pendidikan Nasional BSNP. Penjaminan mutu akan berkontribusi terhadap peningkatan mutu.

 

Delapan Standar Pendidikan Nasional (NSP) menyediakan acuan untuk mengkaji pencapaian pendidikan, mutu pendidikan dan bidang yang membutuhkan peningkatan mutu pendidikan. Pendidikan dasar dan menengah di Indonesia beroperasi dalam suatu konteks manajemen dan pemerintahan yang mendelegasikan sebagian besar tanggung jawab implementasinya kepada propinsi, kabupaten dan sekolah. Agar dapat berjalan dengan efektif dalam konteks kebijakan dan manajemen ini, sistem penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan perlu menyediakan fleksibilitas yang memadai yang akan memungkinkan kabupaten dan sekolah untuk mengkaji dan meningkatkan mutu di wilayah prioritas yang mencerminkan faktor kontekstual lokal dan spesial.

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id



Agar Suami Disayang Istri

Agar Suami Disayang Istri


January 9, 2007 by trimudilah

 

Judul asli : 

Min Akhtha’i al Azwaj

Penulis : Muhammad bin Ibrahim Al Hamd

Edisi Indonesia : Agar Suami Disayang Istri

Penerjemah : Ahmad Syaikhu

Penerbit : Pustaka At Tazkia – Jakarta

Cetakan : I, Mei 2005

Halaman : xii + 229

 

Buku ini menyebutkan kekeliruan-kekeliruan yang biasa dilakukan oleh seorang suami. Dengan maksud sebagai bahan introspeksi agar rumah tangga menjadi lebih harmonis. Meski perlu diingat bahwa tidak ada manusia yang sempurna. Tetapi alangkah baiknya bila suami tetap terus memperbaiki diri. Demikian juga dengan seorang istri. Harus terus memperbaiki diri.

Inilah kekeliruan kekeliruan yang disebutkan dalam buku tersebut. Saya sebutkan dengan meringkas penjelasannya.

 

 

1. Mengabaikan orang tua setelah menikah

 

2. Membiarkan hubungan antara istri dan mertua menjadi renggang

 

3. curiga terhadap istri

 

 

4. Miskin cemburu terhadap istri

Cemburu yang sehat sangat dianjurkan. Cemburu yang didasarkan pada akal sehat, cinta kasih dan saling percaya.

Cemburu adalah perasaan mulia dari cinta sejati yang mendorong seorang hamba melindungi istrinya. Juga sebaliknya, mendorong istri untuk menjaga suaminya.

Cemburu adalah salah satu sifat pria yang mulia. Perasaan itu tidak boleh pudar dalam diri seorang pria, apa pun situasinya. Bahkan ketika ia tidak lagi mencintai istrinya. Kecemburuannya tetap kokoh, selama perempuan tersebut berstatus istrinya, dan karenanya jadi tanggung jawabnya. Perasaan cemburu membuat kedua belah pihak merasa dicintai. Masing masing lalu berusaha memperbarui, menumbuhkan, dan memelihara perasaan cinta.

 

5. Meremehkan istri

 

 

6. Menyerahkan komando rumah tangga pada istri

Suami adalah pemimpin. Mencintai bukan berarti mengikuti semua kemauan istri. Mencintai berarti bersama sama mengayuh sampan rumah tangga, dengan penuh cinta dan saling mengerti.

 

7. Merampas harta istri

 

 

8. Malas mengajari istri tentang Islam

Ini salah satu kekeliruan yang dilakukan oleh banyak suami. Suami malas mengajar, mendidik dan memahamkan istrinya dalam urusan agamanya. Jika istri bodoh dalam urusan agamanya, ia tidak mengetahui hak suaminya, tidak mampu mendidik anak anaknya dan merawat rumahnya dengan baik. Ia pun tidak beribadah pada Rabb nya dengan cara yang Dia ridhai.

Syaikh Muhammad Rasyid Ridha mengatakan, “Kewajiban atas suami, sebagai pemimpin rumah tangga adalah mendidik istri istrinya semaksimal mungkin agar mereka melaksanakan kewajibannya.”

Syaikh Ridha melanjutkan, “Bagaimana mungkin wanita dapat menunaikan kewajiban dan hak jika mereka tidak mengetahuinya, baik secara umum maupun rinci? … “

Suami hendaknya berupaya mengokohkan dalam hati istrinya rasa cinta pada Allah, takut dan harapan kepada Nya, merasakan pengawasan Nya, bertawakal dan senantiasa bertaubat pada Nya. Ia ajarkan hukum hukum bersuci dengan berbagai ragamnya, jinabat, hadats, haid, nifas dan lainnya.

Selanjutnya yang juga patut diperhatikan, seorang istri sangat terpengaruh dengan perilaku suaminya. Jika ia melihat suaminya sangat menyukai auratnya tertutup, iffah (menjaga kesucian diri), berakhlak dan rajin beribadah, sang istri pun bersegera melakukannya. Ia terdorong oleh semangat memenuhi perintah Rabb nya dan mencari ridha suaminya. Sebaliknya jika ia melihat suaminya meninggalkan hukum hukum agama dan adab berkeluarga, ia pun mengikuti suaminya demi menyenangkan hatinya.

 

 

9. Pelit terhadap istri

Salah satu hak istri atas suaminya adalah diberi nafkah secara ma’ruf. Maksud nafkah disini adalah harta yang diwajibkan atas suami untuk diberikan pada istrinya, seperti tempat tinggal, makanan, pengasuhan, pakaian, dan lain lainnya. Dengan begitu, kehormatan istri selamat dari pelecehan, kesehatan pun terjaga. Semua itu hendaknya dilakukan dalam batas batas kesanggupan.

Ibnu Qudamah berkata, “Memberikan nafkah pada istri adalah kewajiban, berdasarkan Al Qur’an, As Sunnah, dan ijma’. Allah berfirman:

“Hendaklah orang yang mampu memberi nafkah menurut kemampuannya. Dan orang yang disempitkan rizkinya hendaklah memberi nafkah dari harta yang diberikan Allah kepadanya. Allah tidak memikulkan beban kepada seseorang melainkan (sekadar) apa yang Allah berikan kepadanya.” (Ath Thalaq: 7).

As Sarakhsi berkata, “Suami wajib memberikan nafkah menurut kadar kecukupan dan dinilai ma’ruf, yakni tidak kikir dan tidak berlebih lebihan.”

Memberikan nafkah kepada istri lebih didahulukan daripada memberi nafkah pada orang lain. Ini dilalaikan oleh banyak orang. Abu Hurairah menuturkan sabda Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam:

 

“Satu dinar yang engkau nafkahkan di jalan Allah, satu dinar yang engkau nafkahkan untuk membebaskan budak, satu dinar yang engkau nafkahkan kepada orang miskin, dan satu dinar yang kamu nafkahkan pada keluargamu; maka yang paling besar pahalanya adalah apa yang engkau nafkahkan pada keluargamu.”

(HR. Muslim no. 995).

Istri tidak boleh menuntut nafkah melebihi kebutuhannya, atau membebani suaminya di luar kesanggupannya. Itu berarti menyusahkan dan membebani. Ketika istri diuji oleh suami yang kikir terhadapnya, lalu ia bersabar dan mengharapkan pahala, maka ia akan mendapat pahala dari Allah.

 

 

10. Mengejutkan istri setelah lama bepergian

Berikan kesempatan kepada istri untuk bersolek setelah Anda bepergian lama. Niscaya hasrat dan kasih sayang lebih bertahan lama.

Dalilnya adalah hadits riwayat Jabir. “Kami bersama Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam dalam suatu peperangan. Ketika kami telah tiba di Madinah, kami pergi untuk menemui istri kami. Rasulullah bersabda,

“Perlahan, jangan masuk pada malam hari -yakni Isya’- hingga ia menyisir rambut yang kusut, dan agar wanita yang ditinggal bepergian itu bisa berdandan.” (HR. Muslim, No. 715; Abu Daud No. 2776; dan At Tirmidzi no. 1172).

Hikmah dilarangnya perbuatan ini, adalah agar hasrat terhadap istri tetap kuat. Sebab, suami tidak melihat suatu aib pada istrinya atau sesuatu yang mengurangi keindahannya. Misalnya, rambut acak acakan, tidak berhias, dan lainnya. Dengan memberi tahu terlebih dulu, suami dapat melihat istrinya tetap cantik karena telah berhias. Hatinya pun tetap gembira. Hasratnya pun tetap terjaga.

Ringkasnya, suami tidak semestinya datang menjumpai istrinya secara tiba tiba setelah bepergian jauh. Hal ini dalam rangka mengikuti sunnah, … Saat ini, berbagai sarana tersedia. Seorang suami bisa berkomunikasi lewat telepon dan memberitahu istrinya bahwa ia akan datang pada hari dan waktu tertentu. Setelah mengetahui waktu kedatangan suaminya, istri pun berkewajiban untuk berdandan dan bersiap siap dengan sempurna untuk menyambutnya.

 

 

11. Hobi mencela dan mengkritik istri

 

12. Kurang berterima kasih kepada istri

Apa ruginya jika Anda memuji istri Anda karena kecantikannya dan kerajinannya? Apa ruginya jika Anda berterima kasih padanya atas suguhan yang ia siapkan untuk tamu Anda? Apa pula ruginya jika Anda menyatakan terima kasih Anda karena telah mengurus rumah dan anak anakmu, walaupun itu merupakan tugasnya, walaupun ia melakukannya sebagai kewajibannya? Semua itu dapat memperkuat kasih sayang antara suami istri.

 

 

13. Sering bertengkar

 

14. Lama meninggalkan istri tanpa alasan

 

15. Terlalu sibuk hingga jarang menemani keluarga

 

16. Bersikap kasar terhadap istri

 

17. Malas berhias untuk istri

 

18. Mengabaikan sunnah sebelum bercinta

 

19. Mengabaikan kesantunan dan etika bercinta

 

20. Mengumbar rahasia ranjang

 

 

21. Buta terhadap kondisi kejiwaan istri

Suami dituntut peka terhadap kondisi psikis sang istri. Dengan memahami kondisi istri, membantu suami bersikap secara tepat.

Ada juga suami yang tidak tahu problem problem alamiah wanita, baik ketika mengandung, haidh, nifas, dan lainnya. Ketika mengalaminya, kadang ia merasakan kesulitan dan kegelisahan. Apalagi ketika mengandung dan mengidam. Pada saat itu, istri menginginkan banyak hal.

Kadang pula ia tidak menyukai sesuatu, sehingga tidak tahan melihatnya atau menciumnya. Terkadang ia tidak menyukai rumahnya, suaminya, atau hal hal lain. Jika suami tidak mengerti hal itu, ia bisa saja beranggapan bahwa istrinya telah membencinya dan bosan dengannya. Kadang pula, suami lantas bersikap keras, dengan menceraikan istrinya. Ia tidak tahu sikap istrinya itu di luar keinginannya.

Karena itu, suami sepatutnya memahami masalah masalah ini agar tidak jatuh dalam kekeliruan kemudian menyesal. Saat itu, penyesalan tak lagi berguna. Jika ia tidak paham hal hal seperti ini, semestinya ia bertanya. Sebab, obat kebodohan adalah bertanya.

 

 

22. Menggauli istri ketika haid

 

23. Menggauli istri lewat dubur

 

24. Memukul istri tanpa alasan

 

25. Poligami dengan niat buruk

 

26. Tidak adil pada para istri

 

27. Terburu buru memutuskan cerai

 

28. Enggan menceraikan setelah mustahil berdamai

 

29. Mencela mantan istri

 

30. Mengabaikan anak usai bercerai

 

31. Habis manis sepah dibuang

 

32. Memandang hijau kebun tetangga.

 

 

—————

Buku ini bagus dibaca agar kita bisa mengetahui bagaimana menjadi suami yang baik. Tetapi upaya memperbaiki rumah tangga bukan hanya dari sisi suami saja. Harus dibarengi juga dengan upaya memperbaiki diri istri. Dengan begitu, niatan untuk membentuk keluarga yang sakinah mawaddah wa rahma atas dasar aturan aturan Islam bisa dilakukan dari dua arah. Yaitu suami dan istri sekaligus.

Ketika membaca buku ini, saya terdiam dan berpikir. Untuk kesekian kalinya -alhamdulillah- saya semakin yakin pentingnya ilmu agama dalam beramal. Bahkan untuk berumahtangga pun kita harus punya ilmunya agar tidak banyak kekeliruan kekeliruan yang kita buat. Contoh yang menarik adalah kekeliruan sebagian suami sebagaimana dijelaskan pada point 10, yaitu mengejutkan istri setelah lama bepergian. Sebagian dari para suami mungkin mengira akan membuat ‘surprise’ (kejutan) dengan tiba tiba hadir dihadapan istrinya. Maksudnya mungkin baik -menurut perkiraan mereka- yaitu agar semakin bertambah rasa cinta diantara keduanya. Tetapi ini malah suatu kekeliruan. Tidak semestinya seorang suami menjumpai istrinya secara tiba tiba setelah bepergian jauh. Hendaknya memberi kabar dulu tentang kedatangannya, bisa dengan menelpon atau sms. Dengan itu, seorang istri punya waktu yang cukup untuk bersiap siap menyambut suaminya dengan baik. Inilah yang bisa menambah rasa cinta diantara suami istri.

 

Semoga Anda semakin yakin bahwa menuntut ilmu agama itu penting dan memang perlu…

 

 

Ringkasan buku ini dibuat oleh Chandraleka

di Depok, 29 Desember 2006

 

Chandraleka

Independent IT Writer

Agar Suami Disayang Istri

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

IGOS berbasis Fedora edit setelah instalasi IGOS

IGOS berbasis Fedora, edit setelah instalasi IGOS





IGOS Nusantara 2010 atau IGN2010 adalah distro IGOS generasi ke 5 setelah IGN2009 yang berbasis Fedora 11. IGN2010 berbasis Fedora 13. Proses instalasi yang saya lakukan di laptop Lenovo 3000v100 hanya memakan waktu kurang dari 1 jam. Setelah instalasi IGN2010 selesai, menunggu pekerjaan lain. Misalnya instalasi Java Runtime Enviroment (JRE), k3b, dan juga setting repositori agar diarahkan ke IGN2010. IGN2010 juga memiliki password default untuk root. Sementara user default tidak dilengkapi password. Ini demi kemudahan pengguna awam. Namun jika ingin diubah menjadi sedikit aman, sangatlah mudah. Easy cake. Bagi yang dulu menggunakan IGN2009, proses instalasi IGN2010 akan menghapus sistem yang lama.

Edit Konfigurasi Repositori Server

 

Secara default, IGN2010 mengarahkan repositori-nya ke media atau DVD-Installer. Jika kita punya akses Internet, tidak ada salahnya untuk memanfaatkan repositori IGN2010. Untuk mengubah arah repositori, edit file-file /etc/yum.repos.d/. File-file tersebut adalah :

  1. ign2010-all.repo

  2. ign2010-other.repo

  3. ign2010-extra.repo

  4. ign2010-updates.repo


Pada dasarnya, ubah baris "enabled=0" menjadi "enabled=1". Namun pada file media.repo, diubah sebaliknya, dari "enabled=1" menjadi "enabled=0". Selengkapnya untuk file ign2010-all.repo adalah sbb :

 

[ign2010-all]

name=ign2010-all

baseurl=

http://repo.informatika.lipi.go.id/2010/all/

http://repo.igos-nusantara.or.id/2010/all/

failovermethod=priority

enabled=1

gpgcheck=0

 

Lakukan pengubahan seperti ini untuk ketiga file lainnya.

 

K3b - CD dan DVD Kreator

# yum install k3b

Paket yang terinstalasi : k3b-2.0.0-2.fc13.i686 (28 M)

 

Editor Diagram Dia

# yum install dia

Paket : dia-0.97-4.ign5.i686 (5,3 M)

 

Lame untuk Ripping CD Audio

# yum install lame

Paket : lame-3.98.3-1.ign5.i686 (11o k)

 

YM yang mendukung Video

# yum install gyachi

Paket : gyachi-1.2.9-2.ign5.i686 (1,9 M)

 

SIP Phone atau Softphone

# yum install ekiga

Paket : ekiga-3.2.7-3.ign5.i686 (12 M)

 

FTP Client

# yum install gftp

Paket : gftp-2.0.19-4.ign5.i686 (678 k)

 

File video AVI, WMV, FLV, MOV, ASF, MPG -> OK, OGG dan OGV -> belum

 

Lihat juga :

http://msmunir-ina.blogspot.com/2010/02/igos-nusantara-2009.html

 

MP3Info Fedora 14

Download file mp3info-0.8.5a-1.i386.rpm dari http://www.ibiblio.org/mp3info/ lalu jalankan di terminal :

[root@localhost Unduhan]# rpm -ivh mp3info-0.8.5a-1.i386.rpm

Preparing... ########################################### [100%]

1:mp3info ########################################### [100%]

[root@localhost Unduhan]#

 

 

http://msmunir-ina.blogspot.com/2010/10/setelah-instalasi-igos-nusantara-2010.html



· · · Share · Delete
















IGOS berbasis Fedora edit setelah instalasi IGOS

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Swakelola menurut Perpres 54 Tahun 2010

Swakelola menurut Perpres 54 Tahun 2010


Salah satu masalah besar yang dihadapi saat ini adalah bagaimana cara melakukan pengadaan jasa Internet. Ada 3 pilihan, yaitu penunjukan langsung berdasarkan PP Tarif yang berlaku, swakelola dan pelelangan umum. Kalau menggunakan PP Tarif, maka harga saat ini tampaknya sudah tidak lagi sesuai dengan PP Tarif. Perubahan Tarif pada PP membutuhkan waktu lama dan rumit. Jadi praktis tidak bisa diubah sesuai keadaan, padahal harga jasa Internet terus turun dari waktu ke waktu. Yang paling aman adalah pelelangan umum. Namun untuk urusan yang sangat strategis (tergantung lembaganya) maka berganti-ganti Provider dan diurus oleh non PNS menjadi hal rumit. Seperti halnya urusan Passport, KTP, SIM, STNK, Pajak.

 

Sekarang yang menjadi alternatif yang perlu dipelajari adalah kemungkinan swakelola. Swakelola telah diatur dapam Peraturan Presiden No. 54 Tahun 2010. Perpres 54/2010 adalah pengganti Keputusan Presiden No. 80 Tahun 2003. Pasal-pasal yang perlu dicermati dalam Perpres 54/2010 adalah :

  1. Pasal 26 ayat 1 : "Swakelola merupakan kegiatan Pengadaan Barang/Jasa dimana pekerjaannya direncanakan, dikerjakan dan/atau diawasi sendiri oleh K/L/D/I sebagai penanggung jawab anggaran, instansi pemerintah lain dan/atau kelompok masyarakat."

  2. Pasal 26 ayat 2 butir a : "pekerjaan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan/atau memanfaatkan kemampuan teknis sumber daya manusia serta sesuai dengan tugas pokok K/L/D/I;"

  3. Pasal 26 ayat 2 butir g : "pekerjaan survei, pemrosesan data, perumusan kebijakan pemerintah, pengujian di laboratorium dan pengembangan sistem tertentu;"

  4. Pasal 26 ayat 2 butir h : "pekerjaan yang bersifat rahasia bagi K/L/D/I yang bersangkutan;"

  5. Pasal 26 ayat 2 butir i : "pekerjaan Industri Kreatif, inovatif dan budaya dalam negeri;"

  6. Pasal 26 ayat 4 butir b : "Pengadaan melalui Swakelola dapat dilakukan oleh Instansi Pemerintah lain Pelaksana Swakelola;"

  7. Pasal 27 ayat 3 butir b : "Pengadaan Swakelola yang dilakukan oleh Instansi Pemerintah lain Pelaksana Swakelola dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut: pelaksanaan pekerjaannya dilakukan oleh Instansi Pemerintah yang bukan Penanggung Jawab Anggaran."

  8. Pasal 28 ayat 8 : "Swakelola dapat dilaksanakan melebihi 1 (satu) Tahun Anggaran."

  9. Pasal 30 ayat a : "Pengadaan melalui Swakelola oleh Instansi Pemerintah lain pelaksana Swakelola dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut: pelaksanaan dilakukan berdasarkan Kontrak antara PPK pada K/L/D/I Penanggung Jawab Anggaran dengan pelaksana Swakelola pada Instansi Pemerintah lain pelaksana Swakelola."

  10. Pasal 30 ayat h : "Pengadaan melalui Swakelola oleh Instansi Pemerintah lain pelaksana Swakelola dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut: kemajuan non fisik atau perangkat lunak dicatat dan dievaluasi setiap bulan yang disesuaikan dengan penyerapan dana oleh Instansi Pemerintah lain pelaksana Swakelola; "


Untuk memuluskan upaya penggunaan cara swakelola, syarat-syarat yang perlu dilengkapi adalah :

  1. Nama lembaga yang sudah menerapkan swakelola

  2. Salinan DIPA yang menyebutkan sumber dana kegiatan. Ini penting untuk mengetahui berapa banyak jenis mata anggaran yang digunakan untuk mendukung kegiatan yang akan di-swakelola-kan

  3. Surat-surat atau dokumen terkait dengan swakelola, misal MoU, Surat Perjanjian, Surat Kontrak


Ini semua diperlukan agar tidak ada beda penafsiran di antara para pemangku kepentingan. Jangan sampai seperti orang buta menggambarkan gajah. Dengan demikian dapat diidentifikasi secara persis pasal mana dari 10 pasal di atas yang akan digunakan sebagai dasar hukum swakelola.

 

Dalam rangka mendukung semangat swakelola pada sisi efisiensi dan penghematan anggaran, sudah seyogyanya jika harga yang diberikan oleh calon pelaksana swakelola setidaknya lebih murah sedikit dibanding pasar. Atau pelaksana memiliki keunggulan teknologi dan komparatif lainnya.

 

 

 

http://msmunir-ina.blogspot.com/2010/10/swakelola-menurut-perpres-54-tahun-2010.html

Swakelola menurut Perpres 54 Tahun 2010

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Strategi Memasarkan Produk

Strategi Memasarkan Produk


Pemasaran adalah strategi atau cara bagaimana melakukan berbagai aktifitas agar terjadi pertukaran (exchange) antara produsen dengan konsumen. Dalam hal pendidikan, pemasaran mengatur strategi dan cara agar konsumen mau mengeluarkan uang yang mereka miliki untuk menggunakan produk atau jasa perusahaan.

 

Untuk bisa memasarkan produk dengan baik, harus dimulai dari visi, misi, dan tujuan yang jelas perusahaan ingin diarahkan ke mana. Visi, misi dan tujuan ini biasanya harus dimulai dari manajemen, yang kemudian ditransfer kepada karyawan.

 

Selanjutnya, perusahaan juga harus menganalisis berbagai faktor eksternal yang mungkin berpengaruh dengan lembaganya. Faktor-faktor eksternal tersebut yang pertama adalah Lingkungan Makro. Lingkungan makro di sini terdiri dari sisi perkembangan penduduk dengan segala sifat dan karakternya. Faktor lain dari lingkungan makro adalah teknologi, di mana kita juga harus melihat berbagai perkembangan teknologi yang mungkin bisa diterapkan di perusahaan kita.

 

Faktor berikutnya dari lingkungan makro adalah aturan Pemerintah. Di Indonesia termasuk unik, karena aturan pemerintah sering berubah dengan perubahan menteri. Karena itu, antisipasi berbagai aturan ini diperlukan agar perusahaan bisa fleksible dalam mengadaptasi berbagai perubahan aturan.

 

Setelah lingkungan makro, lingkungan eksternal lain yang perlu diperhatikan adalah peta industri dan persaingan. Perusahaan perlu memetakan siapa pesaing-pesaing mereka, baik yang berpotensi untuk bersaing langsung maupun tidak langsung. Pemetaan kondisi ini akan menghasilkan kekuatan dan kelemahan pesaing kita, sekaligus melihat aspek mana yang bisa dijadikan sebagai keunggulan bersaing.

 

Setelah melihat kondisi persaingan, perusahaan perlu memahami konsumen atau pelanggan. Pemahaman tentang konsumen, nilai-nilai yang mereka anut, dan nilai tambah seperti apa yang diinginkan mereka akan sangat membantu perusahaan dalam mendisain produk dan jasa yang dibutuhkan.

 

Untuk bisa memberikan nilai tambah, perusahaan harus terlebih dahulu mengetahui selera dan kebutuhan konsumen secara baik. Biasanya dilakukan survey ataupun wawancara dengan calon-calon konsumen mengenai apa harapan dan keinginan mereka tentang perusahaan.

Perusahaan biasanya kesulitan untuk menentukan apakah perusahaannya diperuntukkan bagi masyarakat kelas menengah atas atau untuk menengah bawah. Perusahaan sejak awal harus menentukan lembaganya diarahkan untuk kelas mana.

 

Dengan menentukan target market yang dituju, perusahaan bisa memberikan satu nilai tambah yang menjadi pembeda dibandingkan dengan para pesaingnya. Nilai tambah inilah yang disebut sebagai differensiasi. Dengan differensiasi yang kuat, bisa menjadi senjata dalam menghadapi berbagai persaingan.

 

Setelah peta kondisi eksternal sudah didapatkan, perusahaan tinggal memikirkan kondisi internal strategi apa yang akan dilakukan untuk mengelola perusahaan. Pola pengelolaan strategi internal ini, dalam ilmu pemasaran sering disebut sebagai strategi 4 P yaitu mengelola produk, harga, saluran distribusi dan promosi (product, price, place of distrbution, promotion).

 

Produk-produk perusahaan bisa dibagi menjadi dua bagian; yaitu produk utama dan produk pendukung. Produk utama adalah kegiatan belajar mengajar dengan segala prosesnya. Karena bukan barang jadi, proses kegiatan belajar mengajar adalah produk utama yang melibatkan emosi dan perasaan dari peserta didik sebagai konsumen. Karena itu, agar produk utama ini baik harus diciptakan pengalaman belajar mengajar yang menyenangkan.

 

Perusahaan harus menentukan produk apa yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Survey kebutuhan pelanggan perlu dilakukan agar produk yang diberikan sesuai dengan pilihan mereka. Setelah menentukan produk apa yang ingin ditawarkan, selanjutnya adalah menentukan berapa harga yang harus dibayar oleh konsumen. Prinsip utama dalam menentukan harga adalah menghitung keseluruhan biaya yang diperlukan. Dari situ, tinggal ditambahkan berapa persen laba yang ingin diperoleh untuk kepentingan pengembangan dan penghitungan berapa tahun akan balik modal.

 

Dalam hal distribusi, perlu juga dipikirkan bagaimana produk yang kita buat akan sampai kepada konsumen. Perlu dipikirkan apakah produk kita jual secara langsung atau dipercayakan kepada distributor dan agen untuk penyebarannya. Yang penting adalah bagaimana produk tersebut bisa sampai ke tangan konsumen.

 

Salah satu faktor yang penting dalam pemasaran sebagai P yang terakhir dari 4P yaitu promosi. Promosi adalah usaha-usaha sadar untuk melakukan sosialisasi, penerangan, dan pemberitahuan kepada masyarakat tentang berbagai informasi, yang biasanya mengenai berbagai produk yang ditawarkan. Aktivitas promosi melibatkan berbagai bentuk dan variasi yang sangat beragam. Tinggal bagaimana para pengelola melakukan berbagai promosi kreatif sesuai dengan kebutuhan dan anggaran promosi yang disediakan.

 

Bentuk promosi yang paling tradisional adalah iklan. Iklan adalah pemasangan informasi produk di berbagai media dan penerbitan mulai dari koran, majalah, tabloid, televisi, dan juga radio. Iklan memang efektif menjangkau khalayak yang luas, tetapi dari sisi biaya memang membutuhkan anggaran yang besar. Jika terasa bahwa biaya iklan di media massa cukup besar, bisa dicoba bentuk lain yaitu dengan brosur, leaflet, dan juga spanduk yang dipasang di sekitar wilayah di mana konsumen berada. Dengan demikian, informasi lengkap tetap bisa didapatkan oleh target konsumen kita.

 

Cara lain yang efektif adalah melalui promosi dari mulut ke mulut (word of mouth) di mana satu orang memberikan penjelasan kepada orang lain karena merasa mendapatkan manfaat yang baik dari produk atau jasa yang digunakan. Promosi ini sangat efektif karena biasanya orang lebih percaya kepada apa yang dikatakan oleh saudara ataupun teman-teman yang sudah merasakan terlebih dahulu.

 

Pada akhirnya, aktifitas promosi apapun dalam perusahaan tidak bisa berjalan efektif jika secara internal tidak memperhatikan faktor kualitas sebuah perusahaan. Dengan kualitas produk yang baik, ditambahkan komunikasi yang mengena, maka aktifitas perusahaan bisa berjalan dengan baik.

 

Sumber: Sentra KUKM

Strategi Memasarkan Produk

Kasian... <<< dari hati atau cuma basabasi??

Kasian... <<< dari hati atau cuma basabasi??


 



Kasian...

 

 

Seorang istri baru saja masuk rumah, lalu ditanya oleh suami:

 

 

Suami : Dari mana bu?

 

Istri : Dari rumah tetangga sebelah anter makanan, ¨kasian¨ ternyata dia seorang janda, ngga punya anak, rumahnya sepiii banget, hidupnya sendirian...

 

Suami : wah kasian ya bu?

 

Istri : iya pa, kasian banget... (dengan mimik muka yang mengasihani)

 

Suami : gimana kalau ibu janda sebelah itu, bapak nikahi saja bu?? supaya dia tidak hidup sendiri lagi  dan bisa bahagia, suruh tinggal bareng disini saja bu...

 

Ibu : Apa maksud bapak? seenaknya bicara seperti itu? Tidak sudi... (sambil melotot matanya memandang suaminya)

 

Suami : Pergi meninggalkan si istri yang masih melototinya... (kabuurr mode on)...

 

 

Jadi sebenarnya kasian (dari lubuk hati dan ada keinginan untuk membahagiakan) atau cuma sekedar kata-kata kasian saja tanpa ada makna (basa basi)????

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id


the best free and opensource games of the Linux land

the best free and opensource games of the Linux land

inside Sabayon Linux 5.4

 

the best free and open-source games of the Linux land, including 0ad, Alien Arena 2011, Battle of Wesnoth, FooBillard, Freeciv, Frozen Bubble, GNOME Games, M.A.R.S. a ridiculous shooter, Micropolis, NeverBall, Nexuiz, OpenArena, Pingus, PyChess, Scorched 3D, Simutrans, Spring, Stepmania, Torcs, Tremulous, Warsow, Warzone 2100 and Wormux

 

http://spins.fedoraproject.org/games/

 

http://supergamer.org/

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Adakah Tuhan

Adakah Tuhan??


Seorang konsumen datang ke tempat tukang cukur untuk memotong rambut merapikan brewoknya.

Si tukang cukur mulai memotong rambut konsumennya dan mulailah terlibat pembicaraan yang mulai menghangat.

 

Mereka membicarakan banyak hal dan berbagai variasi topik pembicaraan,dan sesaat topik pembicaraan beralih tentang Tuhan.

 

Si tukang cukur bilang,”Saya tidak percaya Tuhan itu ada”.

“Kenapa kamu berkata begitu ???” timpal si konsumen.

 

“Begini, coba Anda perhatikan di depan sana, apa yang terjadi di jalanan itu menunjukkan bahwa Tuhan itu tidak ada?

Katakan kepadaku, jika Tuhan itu ada, mengapa ada orang sakit??, mengapa ada anak terlantar?? Jika Tuhan ada, pastiah tidak akan ada orang sakit ataupun kesusahan.

 

Saya tidak dapat membayangkan bagaimana Tuhan Yang Maha Penyayang akan membiarkan ini semua terjadi.”

 

Si konsumen diam untuk berpikir sejenak, tapi tidak merespon karena dia tidak ingin memulai adu pendapat.

 

Si tukang cukur menyelesaikan pekerjaannya dan si konsumen pergi meninggalkan tempat si tukang cukur.

 

Beberapa saat setelah dia meninggalkan ruangan itu dia melihat ada orang di jalan dengan rambut yang panjang, berombak kasar mlungker-mlungker- istilah jawa-nya”, kotor dan brewok yang tidak dicukur. Orang itu terlihat kotor dan tidak terawat.

 

Si konsumen balik ke tempat tukang cukur dan berkata,” Kamu tahu, sebenarnya TIDAK ADA TUKANG CUKUR.”

 

Si tukang cukur tidak terima,” Kamu kok bisa bilang begitu ??”.

“Saya disini dan saya tukang cukur. Dan barusan saya mencukurmu!”

“Tidak!” elak si konsumen.

“Tukang cukur itu tidak ada, sebab jika ada, tidak akan ada orang dengan rambut panjang yang kotor dan brewokan seperti orang yang di luar sana”,

 

Si konsumen menambahkan.

“Ah tidak, tapi tukang cukur tetap ada!”, sanggah si tukang cukur.

” Apa yang kamu lihat itu adalah salah mereka sendiri, kenapa mereka tidak datang ke saya”, jawab si tukang cukur membela diri.

 

“Cocok!” kata si konsumen menyetujui.” Itulah point utama-nya!.

Sama dengan Tuhan, TUHAN ITU JUGA ADA !, Tapi apa yang terjadi… orang-orang TIDAK MAU DATANG kepada-NYA, dan TIDAK MAU MENCARI-NYA. Oleh karena itu banyak yang sakit dan tertimpa kesusahan di dunia ini.”

Adakah Tuhan

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Keindahan Akhlaq dan Sifat Rosulullah

Keindahan Akhlaq dan Sifat Rosulullah





Allah Swt Berfirman :

 

Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu

(yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat

dan dia banyak menyebut Allah. (Q.S Al Ahzab : 21)

 

Adapun diantara keindahan Akhlaq dan Sifat Rosulullah adalah :

 

1) Rasul berdoa dengan penuh khusyuk (menangis berlinang air mata)

2) Wajahnya senantiasa ceria yang menyejukkan mata memandangnya

3) Sangat elok dan sempurna wajahnya

4) Rasul memilik perasaan yang halus

5) Suka makan beramai-ramai daripada sendiri

6)  Tidak menyukai kemegahan dan perhiasan yang cantik melambangkan kesombongan dan

kemegahan

7) Beliau makan setelah lapar dan berhenti sebelum kenyang

8) Tidak pernah mengumpat , mencaci atau menghina orang lain

9) Rasul memelihara rambutnya dengan baik

10) Rasul memakai serban di atas kepalanya

11) Suka memberi kembali hadiah

12) Rasul mengucapkan salam kepada tuan rumah ketika hendak keluar atau masuk

13) rasul sangat lemah-lembut dengan isterinya dan setiap keluarganya

14) Senatiasa memberikan salam kepada siapa yang ditemuinya

15) rasul bersalaman dengan sahabatnya dan memeluk mereka ketika berjumpa

16) Ketika berjabat tangan ia tidak melepaskan tangannya sehingga orang

dijabatnya itu melepaskan tangannya

17) Apabila berjumpa dan berpisah dgn kumpulan kanak-kanak , baginda

mengangkat tangannya tanda hormat kepada mereka

18) Tidak menatap atau merenung wajah orang lain lama-lama

19) Tidak bangun dari sesuatu majelis makan sehingga tamu lain bangun

20) Tidak pernah menjulurkan kakinya di depan para sahabat

21) Rasul suka bercakap secara perlahan dan menyebut perkataan dengan jelas

22) Senantiasa menumpukan perhatian kepada orang yang berbicara dengannya

23) Tidak pernah ketawa terbahak-bahak tetapi hanya tersenyum lembut

24) Sangat fasih dan manis dalam tutur bicara

25) Tersangat sabar dan tabah bila menghadapi setiap cobaan dan kesusahan

26) Mengasihi terhadap umatnya

27) Tidak pernah mengambil rezeki karunia Allah melebihi keperluan makan

minumnya

28) Rezeki yang melebihi keperluan akan ditaburkan untuk jihad Fisabilillah

29) Sentiasa membantu orang lain walaupun ia sendiri dalam kesusahan

30) Tidak pernah menghina orang miskin dan tidak merasa terhina bergaul dengan

mereka

31) Suka menziarahi orang sakit

32) Amat pemurah hingga digambarkan seperti angin lalu pemurahnya

33) Rasul tidak suka tidur di bilik gelap dan di bawah bumbung yang terbuka dan

tidak beratap

34) Tangannya tidak pernah menyentuh kulit wanita lain

35) Bersikap tegas , pemaaf dan pengasih dalam perjuangan

36) Beliau mengambil wudhu’ sebelum tidur dan berzikir hingga khusuk

37) Sangat menghormati orang-orang tua dan mengasihi orang-orang muda dan

kanak-kanak

 

Semoga bemanfaat untuk kita jadikan suri tauladan.

 

 

Hasil berkaca diri sendiri:

 

1. Belum bisa seperti itu

2. Muka gw kebanyakan BTnya

3. Yang ini mmmmm.... paling cuma bini gw aja yang bilang sempurna

4. Wah kalau saya meledak ledak

5. Yang ini OK

6. Yang ini OK

7. Yang ini OK

8. Saya masih suka mengumpat orang lain, apalagi kalau lagi nyetir...

9. Yang ini OK

10. Saya tidak memakai sorban, panas bo´

11. Kalau lagi ada kelebihan duit suka juga membelikan hadiah walaupun tidak ada even spesial

12. Yang ini OK

13. Nah saya masih suka gogorowokan sama istri dan keluarga

14. Yang ini paling sama yang dikenal, itupun cuma basa basi... ¨kamana euy..¨

15. Yang ini paling sama sahabat yang sudah lama tidak jumpa

16. Nah kalau saya suka melepaskan terlebih dahulu, asa aneh salaman lama tuh

17. Kalau saya cuma bercanda dan main tatarucingan

18. Saya suka menatap orang dan meledek kekurangannya

19. Yang ini OK

20. Yang ini OK

21. Saya suka kecepetan kalau ngomong

22. Yang ini OK

23. Wah kalau saya bisa ngakak sampai sakit perut dan nangis

24. Suka pagujud ngga jelas

25. Suka marah-marah dan menggerutu

26. Kalau sama tukang parkir dan pengamen suka jutek

27. Selalu mengambil lebih buat bayar hutang, beli mobil dan rumah

28. Yang ini OK

29. Yang ini OK

30. Yang ini OK

31. Yang ini OK, tapi suka kelupaan juga karena kesibukan

32. Masih suka itungan untung ruginya

33. Yang ini OK

34. Masih doyan colek colek dan salaman ama bukan muhrim

35. Baru bisa 1/3 nya

36. Kadang-kadang saja

38. Suka marahin orang tua yang nyetirnya sembarangan dan suka menerobos antrian, suka bermuka masam sama anak muda yang ugal-ugalan, dan suka ngadegungkeun sirah budak leutik

 

buset dah gw baru bisa menjalankan 13 point dari 38, belum sampai 50% acan....



Keindahan Akhlaq dan Sifat Rosulullah

Sebelum Terlambat Jalankan Wirausaha Walaupun Anda Seorang Karyawan

Sebelum Terlambat, Jalankan Wirausaha Walaupun Anda Seorang Karyawan





Anggapan beberapa orang bahwa lebih nyaman bekerja sebagai karyawan. Tidak pusing menawarkan barang (promo), tidak khawatir uang tidak ada, jaminan makan siang, uang ini uang itu terkadang ada.

Tetapi tidakkah terpikir oleh anda bahwa suatu saat anda pasti mengalami dua kemungkinan :

  1. Pensiun. Kalau sudah pensiun masih mengandalkan uang jaminan hari tua (JHT) ? Ini tidak menjamin, nilai nominal uang JHT anda tergerus inflasi yang rata-rata 9 % per tahun. Berarti anda memasuki masa sulit setelah masa nyaman anda.

  2. PHK. Ini lebih parah, walaupun anda mendapat uang pesangon ratusan juta sekalipun uang pesangon anda terus tergerus habis karena konsumsi dan inflasi. Biasanya anda idak akan siap menghadapi situasi ini. Kalau PHK anda mengundang polemik pasti yang terpikir adalah demo karyawan dan konsumsi kebutuhan sehari-hari. Begitupun jika PHK tidak ada polemik maka yang terpikirkan adalah mencari lowongan kerja dan konsumsi kebutuhan sehari-hari.


Kedua kemungkinan ini amatlah riskan untuk anda yang saat ini sebagai karyawan dan belum memiliki persiapan peralihan dan mental.

 

Cara efektif adalah bersegeralah anda memiliki wirausaha sekecil apapun bahkan seremeh apapun. Tidak jarang orang yang hanya berjualan gorengan mampu memiliki rumah mewah dan menuntaskan anak-anaknya hingga sarjana.

Dengan menjalankan wirausaha di masa anda sebagai karyawan memiliki beberapa manfaat, di antaranya :

  1. Membangun mental yang kuat. Menjalankan wirauasaha melatih mental yang kuat karena kadang menghadapi kerugian.

  2. Memiliki visi dan misi bagi diri anda. Artinya anda sudah memiliki tujuan hidup anda kemana setelah anda tidak menjadi karyawan lagi.

  3. Memiliki kemampuan manajemen yang aplikatif. Bagaimana tidak ? anda tentu sedikit demi sedikit akan memiliki kemampuan manajemen secara aplikatif langsung terjun ke lapangan.

  4. Membuat persiapan yang lebih baik ketika menghadapi pensiun atau PHK.

  5. Memiliki teman yang berwawasan luas. Untuk yang ini hendaklah anda bergabung ke dalam komunitas wirausahawan.

  6. Mengasah otak kanan. Tentu dengan menjalankan wirausaha maka diperlukan ide-ide kreatif dari otak kanan anda.

  7. Berani menghadapi tantangan dan resiko.


Dan lain sebaginya. Tetapi yang tak kalah pentingnya, terkadang oarang yang terbiasa menjalankan wirausaha selalu berani dalam mengeluarkan sedekah dalam jumlah besar.

Jadi tunggu apa lagi ? Toh anda akan mengalami dua pilhan cepat atau lambat. Pensiun/PHK atau perusahaan tempat anda bekerja bangkrut artinya anda yang berhenti atau perusahaan yang berhenti..

 

 

sumber:

http://www.kpmi.or.id/tulisan/575/Sebelum+Terlambat,+Jalankan+Wirausaha+Walaupun+Anda+Seorang+Karyawan+



Sebelum Terlambat Jalankan Wirausaha Walaupun Anda Seorang Karyawan

The Dude aplikasi untuk monitoring jaringan

The Dude, aplikasi untuk monitoring jaringan


The Dude network monitoring adalah aplikasi baru dari MikroTik yang dapat secara dramatis meningkatkan cara Anda mengelola lingkungan jaringan anda. Ini akan otomatis memindai semua perangkat di dalam subnet tertentu, menarik dan tata letak peta jaringan Anda, jasa monitor perangkat Anda dan mengingatkan Anda jika beberapa operator punya masalah.

 

The Dude sistem demo: kami demo router Mikrotik dapat dilihat dari dalam Dude, instal The Dude dan terhubung ke sistem dude Demo kami dengan sambungan ke Dude Secure 159.148.147.209.

 

Juga tersedia adalah versi web dari antarmuka Dude.

 

 

Beberapa kelebihan The Dude:

 

•The Dude adalah gratis!

•Penemuan jaringan auto dan tata letak

•Menemukan semua jenis atau merek perangkat

•Device, Link monitoring, dan pemberitahuan

•Termasuk SVG ikon perangkat, dan mendukung ikon kustom dan latar belakang

•Mudah instalasi dan penggunaan

•Memungkinkan Anda untuk menggambar peta Anda sendiri dan menambahkan perangkat kustom

•Mendukung SNMP, ICMP, DNS dan TCP pemantauan untuk perangkat yang mendukungnya

•Terpisah pemantauan penggunaan dan grafik

•Akses langsung ke alat remote control perangkat manajemen

•Mendukung remote Dude server dan klien lokal

•Berjalan di lingkungan Linux Wine, MacOS Darwine, dan Windows

•Best price / nilai rasio dibandingkan dengan produk lain (bebas biaya)

Beberapa fitur ini:

•The Dude is free of charge! The Dude adalah gratis!

•Auto network discovery and layout Penemuan jaringan auto dan tata letak

•Discovers any type or brand of device Menemukan semua jenis atau merek perangkat

•Device, Link monitoring, and notifications Device, Link monitoring, dan pemberitahuan

•Includes SVG icons for devices, and supports custom icons and backgrounds Termasuk SVG ikon perangkat, dan mendukung ikon kustom dan latar belakang

•Easy installation and usage Mudah instalasi dan penggunaan

•Allows you to draw your own maps and add custom devices Memungkinkan Anda untuk menggambar peta Anda sendiri dan menambahkan perangkat kustom

•Supports SNMP, ICMP, DNS and TCP monitoring for devices that support it Supports SNMP, ICMP, DNS dan TCP pemantauan untuk perangkat yang mendukungnya

•Individual Link usage monitoring and graphs Link Terpisah pemantauan penggunaan dan grafik

•Direct access to remote control tools for device management Akses langsung ke alat remote control perangkat manajemen

•Supports remote Dude server and local client Supports remote Dude server dan klien lokal

•Runs in Linux Wine environment, MacOS Darwine, and Windows Berjalan di lingkungan Linux Wine, MacOS Darwine, dan Windows

•Best price/value ratio compared to other products (free of charge) Best price / nilai rasio dibandingkan dengan produk lain (bebas biaya)

 

http://volkshymne.blogspot.com/2010/01/dude-aplikasi-mikrotik-untuk-monitoring.html

The Dude aplikasi untuk monitoring jaringan

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

4 Kesalahan Blog Perusahaan

4 Kesalahan Blog Perusahaan





Sejumlah perusahaan saat ini mulai melirik blog untuk menuangkan berbagai informasi serta untuk lebih mendekatkan diri dengan para stakeholder-nya. Namun awas, ada 4 kesalahan yang biasa dilakukan blog perusahaan.

1. Memulai Tanpa Strategi

Jangan memulai blog perusahaan Anda tanpa tujuan yang jelas. Sebab, tujuan ini selanjutnya akan berpengaruh terhadap isi blog tersebut. Jangan pula menganggap remeh blog ini hanya karena lantaran para penggunjungnya cuma sedikit. Sebab bisa jadi, dari segelintir orang itu justru yang akan menjadi klien atau partner bisnis perusahaan Anda.

"Kesalahan terbesar dari kebanyakan small business adalah ketika mereka menganggap kegiatan blogging itu sebagai suatu tugas yang mudah," tukas Marjorie R. Asturias, President dari perusahaan web marketing Blue Volcano Media, dikutip detikINET dari Mashable, Rabu (23/3/2011).

Ketika memikirkan strategi blog perusahaan Anda sebaiknya mempertimbangkan, apa tujuan dari blog ini? Apakah blog ini dapat menunjang bisnis perusahaan? Apa perlu mengalokasi sumber daya manusia yang khusus untuk mengelola blog ini? dan lainnya.

 

2. Berpikir Semua Hanya Tentang Perusahaan Anda

Inilah faktanya, perusahaan pasti ingin menunjukkan betapa hebatnya mereka di blog perusahaan yang mereka miliki. Sehingga dari hal itu, diharapkan akan menjadi sarana promosi bagi mereka kepada stakeholder-nya.Namun sayang, blog bukanlah press section. Blog memang bisa digunakan untuk berbagi informasi namun berbeda tempatnya untuk sharing berita kepada media. Kemudian, cobalah untuk lebih peka terhadap kebutuhan audiens Anda. Jangan membuat blog perusahaan yang isinya cuma jualan, jualan, dan jualan. Berikan informasi yang membantu audiens blog perusahaan Anda. Misalnya, memberikan tips & trik, informasi dari lembaga riset, data statistik, dan informasi berguna lainnya. Sesekali, tak ada salahnya juga mengumbar kelebihan produk yang dikeluarkan perusahaan Anda.

 

3. Gagal Membangun LinkMemiliki banyak link atau jaringan merupakan keunggulan yang bisa didapat lewat sebuah blog. Jadi, sangat disayangkan ketika sebuah blog perusahaan tak memiliki link sama sekali.Link di sini juga bisa berarti dengan meng-link informasi yang Anda sampaikan di blog dengan sebuah sumber yang Anda kutip. Membuat link seperti ini bukan hanya masalah etika, namun juga demi menciptakan hubungan baik dengan sumber informasi lainnya. "Ketika Anda menulis tentang saya, maka saya ingin membayarnya kembali. Jangan berpikir bahwa dengan 'mempromosikan' pihak lain jadi akan mendorong audiens Anda pergi. Ada banyak audiens yang berkeliaran di luar sana. Ketika Anda telah mengidentifikasi sesuatu yang luar biasa kepada audiens Anda, maka posting lah!," ujar Douglas Karr, penulis buku Corporate Blogging for Dummies.

 

4. Abaikan Media SosialKetika Anda memposting tulisan baru, cobalah dilempar ke Twitter dan Facebook untuk didiskusikan lebih lanjut. Namun pastikan profil di akun media sosial Anda itu terhubung dengan blog perusahaan.Nah, ketika sudah mendapat feedback dari pihak lain tentang tulisan tersebut, segera merespons. Jangan biarkan mereka menunggu dan buat mereka merasa dihargai dengan respon cepat Anda.

 

"Ingat, keuntungan terbesar dari media sosial adalah membangun hubungan. Jadi Anda harus berusaha untuk mengikatkan diri dengan pembaca dan merespons mereka sesegera mungkin. Buat mereka merasa berharga terhadap komunitas online Anda," imbuh Susan Gunelius, CEO perusahaan marketing communication KeySplash Creative.



4 Kesalahan Blog Perusahaan

 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Apa Yang Didapat dari Open Source

Apa Yang Didapat dari Open Source?


Sebagian orang masih bertanya, apa sih sebenarnya benefit atau keuntungan yang diperoleh dari open source? Apa untungnya mendukung dan aktif dalam open source? Jawabannya, ada banyak sekali keuntungan dari open source. Dalam tulisan ini saya akan menjabarkan beberapa keuntungan yang paling dapat kita lihat dan nikmati.Bekerja sebagai timSalah satu motif seseorang aktif dalam dunia open source adalah ingin menjadikan perangkat lunak yang lebih baik dan sesuai dengan kebutuhan.

 

Seorang programmer ‘penganut aliran’ open source akan dengan senang hati membuat tambahan kode untuk fitur yang dibutuhkan. Fitur buatan yang telah jadi akan dipublikasikan ke komunitas dan diuji-cobakan atau mungkin diperbaiki di kemudian hari sehingga lebih sempurna.Di sinilah peran masing-masing komponen dalam tim terlihat. Di sini pula kerjasama dibangun satu sama lain, baik programmer maupun pengguna sehingga tercipta perangkat lunak yang lebih baik. Tidak hanya programmer dan pengguna, dalam pembuatan perangkat lunak juga ada dokumentasi yang dibuat baik secara resmi maupun tidak resmi.

 

Semua orang berperan dengan lakon masing-masing demi kebaikan bersama.Kode yang lebih baikAda banyak kasus ketika seorang programmer mengerjakan proyek yang kodenya tak akan disebarkan sehingga dengan semena-mena ia mendefinisikan parameter atau variabel sesuai keinginannya tanpa standar yang jelas. Akibatnya, ketika proyek dialihkan kepada orang lain kode yang dibuatnya menjadi susah dipahami. Dan penerus proyek pun memilih mengerjakan ulang dari awal karena dia tidak dapat memahami kode yang telah ada. Kejadian ini adalah contoh membuang-buang waktu yang menjadikan upaya sebelumnya terbuang percuma.

 

Hal ini tidak terjadi di dunia open source. Ketika programmer tahu bahwa kodenya akan dilihat oleh ratusan atau bahkan ribuan orang dari seluruh dunia maka dia memilih mendefinisikan variabel maupun menulis kode program lebih rapi. Penulisan parameter dan variabel pun mengikuti standar, baik yang tertulis maupun tidak tertulis. Baris kode yang ditulis lebih rapi akan memudahkan orang lain untuk memahami proyek tersebut. Dari proses inilah maka kode dalam perangkat lunak yang bersifat open source menjadi jauh lebih baik.

 

PortofolioCurriculum vitae, halaman ‘tentang’ dalam blog, maupun produk akhir atau bahkan interview sebenarnya tak dapat digunakan untuk mengukur kemampuan seorang programmer. Memberikan tes pun tak sepenuhnya efektif untuk melihat bagaimana seseorang bekerja. Proses tes tidak hanya bersifat kemampuan tetapi juga psikologis dimana peserta tes kadangkala mengalami tekanan.

 

Mengukur kemampuan dapat dilakukan dengan melihat bagaimana baris kode dituliskan dan teknologi apa saja yang dikuasai dari baris kode yang dibuat. Jika dalam psikologi seseorang dapat dilihat dari isi kamarnya, maka kualitas seorang programmer dapat dilihat dari isi kode program yang dibuatnya.John Resig, seorang developer JavaScript di Mozilla, pernah ngetweet: kalau saya harus mencari seseorang, saya akan mencarinya dari halaman Commit Log di Github daripada resume.

 

Commit Log dalam Github adalah sejenis kumpulan catatan perubahan yang dilakukan oleh siapapun yang bergabung dalam sebuah proyek. Dalam halaman ini tercatat siapa yang telah mengubah apa dengan bentuk tulisan seperti apa. Dari sini pula dapat diketahui siapa yang mahir dan berkontribusi dalam hal apa saja. Halaman ini secara tak langsung telah menjadi portofolio yang secara otomatis terbuat saat kita bekerja.

 

Perangkat lunak yang berkualitasKeuntungan paling nyata dari open source bagi pengguna awam adalah perangkat lunak yang berkualitas baik dan semakin baik. Semakin banyak orang berkontribusi semakin baik pula perangkat lunak yang dihasilkan. Falsafah ‘release early, release often’ adalah salah satu pendukung bagaimana perangkat lunak open source selalu jadi lebih baik.

 

Ketika perangkat lunak pertama kali dirilis dalam versi beta misalnya, ratusan bahkan mungkin ratusan ribu orang melakukan uji coba dan memberikan masukan. Masukan diterima, diproses dan kemudian diterapkan untuk edisi rilis berikutnya. Semakin lama perangkat lunak pun semakin baik karena masukan dari berbagai pihak. Contoh dari hal ini adalah Mozilla Firefox.Developer dari Indonesia mungkin tidak sebanyak developer dari Amerika atau Russia. Oleh karena itu sudah saatnya kita juga berkontribusi untuk menjadikan dunia (khususnya Indonesia) ini lebih baik. Siapapun bisa berkontribusi dalam dunia open source baik sebagai developer, tester, maupun dokumenter. Mulailah dari Github, Google Code, Sourceforge, atau yang lain dan tunjukkan bahwa kita bukan hanya sekumpulan pengguna awam yang bermental gratisan. Mari tunjukkan bahwa kita juga bisa berkarya!

 

Penulis: Ahmad Saiful Muhajir - detikinet

Apa Yang Didapat dari Open Source

Membuat radio online sendiri

Membuat radio online sendiri

 

Persyaratannya

 

1. komputer

2. koneksi internet untuk infrastruktur

3. Winamp

4. Shoutcast

5. Shoutcast DSP Plugin untuk softwarenya

 

 

Dengan itu kita bisa jadi broadcaster yang menyiarkan content radio sesuai dengan yang kita inginkan ke seluruh dunia maya. Tertarik? Mari kita bahas bahas secara bertahap bagaimana membuat radio internet ini.

 

1. Download software yang diperlukan:

a. Shoutcast Server : http://www.shoutcast.com/download-files

b. Winamp : http://download.nullsoft.com/

c. Shoutcast DSP Plugin : http://yp.shoutcast.com/downloads/shoutcast-dsp-1-9-0-windows.exe

 

2. Install dan jalankan Shoutcast Server di komputer yang ingin kita jadikan server.

 

3. Install Winamp dan Shoutcast DSP Plugin di komputer tempat kita akan mengalirkan content radio (mp3 music, dsb) ke Shoutcast Server.

 

4. Jalankan Winamp, kemudian klik kanan dan pilih “Options” -> “Preferences”

 

5. Klik DSP/Effect di bagian Plug-ins dan pilih Nullsoft SHOUTcast Source DSP. Kemudian akan muncul satu window SHOUTcast Source dengan menu “Main”, “Output”, “Encoder”, “Input”.

 

6. Pilih “Output” dan klik “Connect” untuk konek ke Shoutcast server, sebelumnya perlu diperhatikan beberapa hal di bawah:

 

a) Cek “Address” apakah sudah sesuai dengan server anda. Pilih “localhost” apabila anda install server di tempat anda menginstall Winamp dan DSP Plugin.

 

b) Password default adalah “Changeme” (tanpa tanda kutip). Anda dapat mengubah setting password ini di “sc_serv.ini” atau “sc_serv.conf” yang terletak satu direktori dengan Shoutcast Server. (C:\Program Files\SHOUTcast\ untuk versi Windows)

 

7. Sekarang tinggal alirkan saja content (music, sound, dsb) ke Shoutcast Server. Caranya mudah, letakkan file mp3 di Winamp dan tekan tanda play, maka music anda akan ter-broadcast ke seluruh dunia maya.

 

8. Cek dengan menjalankan Winamp dari komputer lain dan klik kanan pilih “Play” -> “URL” dan masukkan http://serveranda:8000/. Ganti “serveranda” dengan nama domain atau IP address dimana Shoutcast server diinstal dan dijalankan.

 

9. Pertanyaan lain yang muncul, bagaimana kalau kita ingin mengalirkan suara kita secara live? Siapkan microphone dan masukkan kabel microphone ke soundcard PC anda. Kemudian kembali ke Winamp anda, pada SHOUTcast source, pilih “Input”, kemudian ubah “Input device” dari “Winamp (recommended)” ke “Soundcard Input”. Lalu siapkan microphone di depan mulut anda, dan ucapkan “Selamat datang di Radio Internet saya yang tercinta ini”.

 

Anda sudah memiliki Radio Internet sendiri sekarang. ;)

sebagai informasi tambahan, untuk membangun Radio Internet kita juga bisa menggunakan software lain selain Shoutcast, diantaranya adalah:

 

http://www.umediaserver.net/

http://www.spacialaudio.com/

http://www.pirateradio.com/

http://www.peercast.org/

http://turnstyle.com/

 

good luck!

 

http://www.facebook.com/topic.php?uid=128106581331&topic=10396

Bila Jodoh Tak Kunjung Tiba

Bila Jodoh Tak Kunjung Tiba





Sebagai orang beriman, salah satu hal yang harus kita yakini bahwa hanya Allah swt yang menentukan jodoh kita. Bahwa kita dilahirkan bersamaan dengan ketetapan jodoh yang terbaik menurut Allah swt. Di dalam doa-doa kita, khususnya bagi yang belum menikah, selalu terungkap doa agar Allah swt menyegerakan jodoh di dunia yang fana ini. Lalu bagaimana jika jodoh tak kunjung tiba? Padahal hampir setiap saat, kita selalu memintanya kepada Allah swt, Sang Maha Kaya dan Pencipta segala sesuatu. Tapi mengapa jodoh tetap tak kunjung datang?

 

Kalau sudah begini, jangan pernah sekalipun terlintas dalam pikiran kita, untuk berprasangka buruk kepada Allah swt. Na’udzubillah min dzaalik. Justru, kita harus instropeksi pada diri sendiri. Sudahkah kita melakukan ikhtiar untuk menjemput jodoh yang sesuai dengan cara-cara Rasulullah saw? Berikut beberapa nasehat tentang jodoh yang tak kunjung tiba dari Ust. Ihsan Hakim

 

 

1. Niat yang Baik

Niat yang baik maksudnya jika hendak melakukan sesuatu, tidak cukup hanya sekedar niat. Tetapi harus diikuti dengan langkah-langkah atau perbuatan yang akan mewujudkan niat tersebut. Jadi, kalau memang kita ingin menjemput jodoh, maka lakukanlah perbuatan-perbuatan yang berkaitan dengan hal itu. Salah satunya, mencari ilmu tentang jodoh atau misalnya menabung untuk biaya pernikahan.

 

2. Mengubah Pemahaman

Selama ini ikhwan memiliki hasrat untuk menjemput jodoh. Bagaimana kalau jodoh yang mencari ikhwan? Begitu juga dengan akhwat, yang memiliki kecenderungan menunggu jodoh. Ternyata tidak ada salahnya kalau akhwat berinisiatif menjemput jodoh. Ikhwan yang ingin jodoh menjemput dirinya, maka harus melakukan perbaikan diri, seperti meningkatkan keilmuan dan keshalihan. Begitu juga dengan akhwat yang ingin menjemput jodoh. Salah satunya adalah menabung. Karena jaman sekarang tidak hanya ikhwan yang wajib menanggung beban biaya pernikahan. Tapi akhwat juga punya tanggung jawab. Kita tahu bagaimana, Siti Khadijah yang tertarik lebih dulu kepada Muhammad. Waktu itu beliau belum mendapat tugas kerasulan. Tapi karena keluhuran akhlaknya, maka Khadijah pun ingin menjadikan Muhammad sebagai suaminya. Soal biaya, jelas Khadijah mampu karena dia seorang janda yang kaya raya. Kondisi sekarang, ikhwan banyak yang sudah siap secara fisik dan keilmuan, tapi dana belum mencukupi. Karena itu tidak ada salahnya kalau akhwat juga menabung dan turut menanggung biaya pernikahan.

 

3. Meminta bantuan orangtua, keluarga atau orang lain.

Selama ini orangtua selalu menanyakan kapan kita akan menikah. Sekarang kita balik dengan meminta orangtua untuk mencarikan jodoh buat kita. Bisa juga meminta bantuan saudara, atau teman. Tentunya mereka yang dimintai bantuan sudah paham dengan kriteria jodoh yang kita inginkan. Atau, kita membantu orang lain untuk menjemput jodoh. Karena ada hadits yang menyatakan, muslim yang baik adalah yang bermanfaat bagi muslim lainnya. Insya Allah dengan banyak membantu orang lain untuk menjemput jodohnya, maka Allah swt akan menyegerakan bertemu dengan jodoh kita.

 

4. Berdoa

Kalau selama ini kita sering berdoa untuk kebaikan diri sendiri, maka cobalah untuk mendoakan orang lain. Doakan orang lain agar dimudahkan untuk menjemput jodohnya. Karena jika seseorang mendoakan orang lain, yang orang tersebut tidak mengetahui kalau dirinya didoakan, maka para malaikat akan mendoakan hal yang sama untuk orang yang mendoakan.

 

5. Tawakal

Serahkan segalanya kepada Allah swt. Tawakal itu harus berkhusnuzhon kepada Allah swt. Ada dua kehendak Allah yang harus kita yakini. Kehendak qauniyah dan syar’i. Pada dasarnya, Allah swt menghendaki kita menikah. Karena menikah merupakan perbuatan baik. Tidak mungkin Allah menjerumuskan kita kepada hal-hal yang tidak baik. Tapi kehendak qauniyah kita sendiri membuat kita malas, tidak membuka diri, ada yang datang tapi kita menolak. Inilah kehendak qauniyah kita.

Ketika kita sudah sangat berhati-hati menaiki atap rumah namun akhirnya terjatuh juga, maka ini adalah kehendak syar’i Allah swt. Tapi ketika kita tidak berhati-hati lalu terjatuh, ini adalah kehendak qauniyah.

Kaitannya dengan menikah, kita sudah meniatkan untuk itu dan merasa sudah tawakal kepada Allah swt. Tapi ternyata, kita lebih sering tidak khusnuzhon kepada Allah swt. Padahal Allah swt selalu menginginkan segala kebaikan kepada kita. Hanya kita tidak menyikapi kebaikan Allah swt itu dengan baik.

 

6. Amalan

Puasa sunnah. Tapi jangan niat puasa sunnah untuk menjemput jodoh. Tetap niatkan untuk beribadah kepada Alah.

Sholat tahajjud dan banyak berdoa kepada Allah swt. Dibolehkan menyebutkan amalan-amalan yang sudah dilakukan dalam doa kita. Misal, Ya Allah semoga amal puasa yang sudah hamba lakukan, dapat menyegerakan jodoh yang terbaik menurut Engkau. Banyak Istighfar. Banyak berinfaq. Dan jangan pernah berputus asa. “Dan apabila Kami berikan kesenangan kepada manusia niscaya berpalinglah dia; dan membelakang dengan sikap yang sombong; dan apabila Dia ditimpa kesusahan niscaya dia berputus asa". (Qs. al-Israa:83)

Karena berputus asa akan membuat kita terputus dari rahmat Allah swt. Putus asa sering dipicu karena kita memiliki sedikit saja prasangka buruk kepada Allah swt. Misalnya, seorang akhwat sudah merasa Allah swt menjadikan dia perawan tua, karena hingga usia yang sudah cukup matang, jodoh masih tak kunjung tiba. Maka Allah pun menjadikannya seperti itu. Namun jika dia optimis, Allah swt pasti akan menolongnya.

 

Jadi intinya bagaimana kita menyikapi jodoh yang tak kunjung tiba adalah jangan pernah sedikit pun kita berprasangka buruk kepada Allah swt. Dalam hadits qudsi Allah swt berfirman, “Aku sesuai dengan prasangka hamba-Ku”. (Baca juga: Jodoh oh Jodoh)

 

<ustadz ihsan="" hakim=""></ustadz>

 

http://dtjakarta.or.id/artikel-islami/156-bila-jodoh-tak-kunjung-tiba



Bila Jodoh Tak Kunjung Tiba

Lelaki Berbakti Kepada Orang Tua dan Istri Berbakti Kepada Suami

Lelaki Berbakti Kepada Orang Tua dan Istri Berbakti Kepada Suami





Banyaknya perceraian terjadi karena istri/suami tidak menyadari posisi masing2. Begitu pula kadang istri kurang menghormati ibu mertuanya sehingga bisa konflik bukan hanya dengan suami, tapi juga dengan ibu mertuanya.

 

Padahal Islam sudah mengatur posisi masing-masing. Ibarat tentara, Ada Jendral, ada Kapten, dan ada Kopral. Kopral harus menghormati Kapten dan Kapten harus menghormati Jenderal. Sehingga ada keteraturan.

 

Sebaliknya kalau semua merasa jendera, maka yang ada kekacauan.

 

Meski demikian Islam juga mengajarkan agar pemimpin tidak sewenang-wenang dan menyayangi orang yang dipimpinnya. Seorang suami misalnya punya kewajiban menafkahi secara lahir dan batin pada keluarganya.

Dalam Islam ketaatan ditujukan kepada Allah, kemudian kepada RasulNya, yaitu Nabi Muhammad SAW.

 

Setelah itu, seorang pria wajib berbakti kepada ibunya. Setelah itu kepada ayahnya.

 

Sebaliknya seorang istri wajib berbakti kepada suaminya. Tidak pantas seorang istri mengatur-ngatur suami bahkan membuat suaminya takut kepada istri.

Berikut hadits-hadits tentang itu.

 

Seorang pria harus berbakti pada ibunya:

Hadis riwayat Abu Hurairah ra., ia berkata:

Seseorang datang menghadap Rasulullah saw. dan bertanya: Siapakah manusia yang paling berhak untuk aku pergauli dengan baik? Rasulullah saw. menjawab:

Ibumu. Dia bertanya lagi: Kemudian siapa? Rasulullah saw. menjawab: Kemudian ibumu. Dia bertanya lagi: Kemudian siapa? Rasulullah saw. menjawab: Kemudian

ibumu. Dia bertanya lagi: Kemudian siapa? Rasulullah saw. menjawab lagi: Kemudian ayahmu. (Shahih Muslim No.4621)

 

Hadis riwayat Abdullah bin Umar ra., ia berkata:

Seseorang datang menghadap Nabi saw. memohon izin untuk ikut berperang. Nabi saw. bertanya: Apakah kedua orang tuamu masih hidup? Orang itu menjawab: Ya. Nabi saw. bersabda: Maka kepada keduanyalah kamu berperang (dengan berbakti kepada mereka). (Shahih Muslim No.4623)

 

Ada pun seorang istri harus berbakti pada suaminya.

Sebab pada ijab-qabul, maka ayah mempelai wanita sebagai wali telah menyerahkan anaknya kepada sang suami.

 

Seorang istri harus berbakti pada suaminya:

 

Seorang isteri yang ketika suaminya wafat meridhoinya maka dia (isteri itu) akan masuk surga. (HR. Al Hakim dan Tirmidzi)

 

Allah Swt kelak tidak akan memandang (memperhatikan) seorang wanita yang tidak bersyukur kepada suaminya meskipun selamanya dia membutuhkan suaminya. (HR. Al Hakim)

 

Hak suami atas isteri ialah tidak menjauhi tempat tidur suami dan memperlakukannya dengan benar dan jujur, mentaati perintahnya dan tidak ke luar (meninggalkan) rumah kecuali dengan ijin suaminya, tidak memasukkan ke rumahnya orang-orang yang tidak

disukai suaminya. (HR. Ath-Thabrani)

 

Tidak sah puasa (puasa sunah) seorang wanita yang suaminya ada di rumah, kecuali dengan seijin suaminya. (Mutafaq’alaih)

 

Tidak dibenarkan seorang wanita memberikan kepada orang lain dari harta suaminya kecuali dengan ijin suaminya. (HR. Ahmad)

 

Tidak dibenarkan manusia sujud kepada manusia, dan kalau dibenarkan manusia sujud kepada manusia, aku akan memerintahkan wanita sujud kepada suaminya karena besarnya jasa (hak) suami terhadap isterinya. (HR. Ahmad)

 

Tak jarang seorang istri menganggap hina suaminya karena dia lebih kaya daripada suaminya. Penghasilannya lebih besar daripada suaminya. Padahal itu tidak baik.

 

Siti Khadijah meski beliau lebih kaya daripada suaminya, namun tetap menghormati dan menyayangi suaminya.

 

Meski seorang suami berkewajiban memberi nafkah bagi istrinya, namun di zaman sekarang ini banyak suami yang menganggur. Mereka tak dapat pekerjaan. Meski seorang istri berhak minta cerai, namun ada istri yang tetap sabar. Meski suaminya menganggur bertahun-tahun, namun dia tetap sabar. Sebagai gantinya justru dia yang bekerja menghidupi keluarganya.

 

Meski ada pertengkaran, namun secara keseluruhan istrinya tetap sabar dan terus memotivasi suaminya sehingga suaminya tetap semangat dan tidak putus asa. Akhirnya suaminya pun dapat bekerja dengan gaji yang tidak kalah besar dengan istrinya sehingga bisa menafkahi keluarganya. Itu jauh lebih baik ketimbang bercerai.

 

http://media-islam.or.id/2011/05/25/lelaki-berbakti-kepada-orang-tua-dan-istri-berbakti-kepada-suami/



Lelaki Berbakti Kepada Orang Tua dan Istri Berbakti Kepada Suami

Lelaki Berbakti Kepada Orang Tua dan Istri Berbakti Kepada Suami


 

 

http://www.stisitelkom.ac.id

http://hilfan.blog.stisitelkom.ac.id

Dosa-dosa TIK oleh Bangsa Indonesia

Dosa-dosa TIK oleh Bangsa Indonesia


Dosa-dosa TIK oleh (sebagian) Bangsa Indonesia... Sebuah Introspeksi...

 

Mengapa bangsa Indonesia sering ditimpa bencana atau musibah? Di bawah ini hanya tiga dari banyak kemungkinan penyebabnya. NB: "dosa-dosa" merupakan kata pengganti untuk perbuatan aniaya atau yang merugikan orang lain.

  1. Mengaku punya Tuhan, tapi mendurhakainya. Tuhan yang Maha Adil melarang manusia mengambil hak orang lain secara tidak adil. Tapi, banyak manusia melawan pedoman itu, misalnya mengambil hak cipta orang lain di bidang software, khususnya yang "berpemilik" atau proprietary.

  2. Membuat aturan, tapi melanggarnya. Pemerintah bersama DPR telah menetapkan UU No. 19 Tahun 2002 tentang Hak Cipta. Tapi, berapa juta orang yang melanggar UU ini?

  3. Membuat janji, tapi mengingkarinya. Betapa banyak (meskipun tidak semuanya) pejabat pemerintah dan anggota DPR/DPRD yang telah berjanji/bersumpah saat diangkat dalam jabatannya, tapi tidak menepatinya. Padahal, semua pemimpin akan dimintai pertanggungjawaban atas apa saja yang dipimpinnya, termasuk memastikan semua software di kantornya harus legal. Pemimpin yang baik pasti tidak memboroskan uang rakyat dengan membeli software yang mahal, sementara banyak rakyatnya menderita kemiskinan dan kebodohan, bahkan ada yang mati karena kelaparan (kurang gizi).


Saya yakin banyak di antara kita yang menyadari "dosa-dosa" itu, dan melakukan sesuatu untuk memperbaikinya, meskipun kecil. Misalnya kita lebih memilih Linux dan FOSS (Free/Open Source Software) daripada menggunakan software proprietary. Bahkan telah banyak pula saudara kita yang berkarya tanpa mengharap imbalan harta semata, apalagi tahta, seperti para pengembang (urut abjad) BlankOn, Cimande, DSP (Daun Salam), eNdonesia, IGN, KG (Guyub), Nawala, Senayan, Simpin, Sisfokampus, Sisfokol, Voip Rakyat, Zencafe, dan lain sebagainya. Akan sangat panjang kalau semua karya anak negeri saya tulis di sini.

 

Jika Anda mau memahami tulisan ini, saya lebih yakin lagi "dosa-dosa" itu segera menjadi masa lalu kita. Karena saya dan Anda adalah bagian dari bangsa Indonesia, yang berketuhanan Yang Maha Esa, yang berperikemanusiaan yang adil dan beradab, yang bersatu, yang demokratis, sehingga menjadi bangsa yang seluruh rakyatnya bisa menikmati keadilan sosial dan kesejahteraan hidup di dunia hingga akhirat.

 

Apa buktinya kita faham dan sadar? Mulai sekarang juga, meskipun dari yang sederhana, kita pakai Linux/FOSS dalam segenap sendi kehidupan TIK kita. Jika ada yang belum mampu karena sangat terpaksa, misalnya jiwa kita terancam kalau tidak menggunakan software proprietary tertentu, hati kita tetap membenci "dosa-dosa" itu. Merdeka! :-) Posted by Rusmanto at 1/31/2011 05:55:00 AM

 

http://ruslinux.blogspot.com/2011/01/dosa-dosa-tik-oleh-bangsa-indonesia.html

Dosa-dosa TIK oleh Bangsa Indonesia

Karakter Yang Harus Dimiliki Oleh Seorang Entrepreneur

Karakter Yang Harus Dimiliki Oleh Seorang Entrepreneur





Bagaimanapun, untuk menjadi entrepreneur, tak cukup memiliki

pengetahuan tentang bisnis. Karakter atau jiwa entrepreneur

juga sangat dibutuhkan. Karena itu penting sekali mengajukan

pertanyaan-pertanyaan berikut pada diri Anda sendiri

untuk mengetahui seberapa besar karakter entrepreneur Anda

 

1. Berapa besar komitmen Anda?

 

Seorang entrepreneur sukses memiliki komitmen yang besar

terhadap bisnisnya. Mudah dipahami memang, tapi sulit dalam

prakteknya. Jika Anda masih berangan-angan memiliki

bisnis sendiri dan belum memulainya, barangkali Anda mesti

memperkuat komitmen Anda dan siap dengan segala resikonya.

Bagaimanapun, tak satupun bisnis di dunia ini yang aman dari resiko. Walau

begitu, resiko juga bisa di-manage bukan?

 

2. Apakah gelas Anda setengah penuh atau setengah kosong?

 

Tidak semua orang optimis adalah entrepreneur, tetapi

hampir semua entrepreneur adalah orang-orang optimis.

Setiap entrepreneur biasanya memiliki kemampuan melihat

kesempatan positif dari suatu tantangan situasi. Tanpa

keyakinan optimistis, maka akan sulit memotivasi karyawan,

bertahan pada masa-masa sulit dan mengembangkan bisnis.

 

3. Apakah Anda senang membuat keputusan?

 

Keputusan berarti komitmen. Keputusan yang salah bisa mengarah

pada masalah dan menghilangkan rasa hormat dari suatu kelompok.

Memiliki sebuah bisnis khususnya yang modalnya tidak besar

berarti harus siap membuat keputusan dengan market research

terbatas dan informasi yang kurang lengkap. Nah, kira-kira

apakah Anda senang membuat keputusan-keputusan demikian?

 

4. Apakah Anda memiliki uang untuk membuat cita-cita bisnis anda terwujud?

 

Jangan berhenti dulu dari pekerjaan sehari-hari, sampai

Anda memiliki modal yang cukup untuk kelangsungan bisnis.

Memenuhi kebutuhan keuangan untuk bisnis tidaklah mudah dan perlu

pengorbanan pribadi apakah itu dari tabungan, pinjaman bank,

dll. Anda juga harus siap jika ternyata ada yang tidak berjalan

sesuai rencana.

 

Nah, apakah Anda sanggup menyokong kelangsungan business plan agar bisnis Anda tetap

bertahan?

 

5. Apakah Anda senang menjual?

 

Dalam bisnis, penjualan adalah bagian alami dari segala pekerjaan

bahkan jika mereka tidak pernah bekerja di bidang penjualan

sekalipun. Sebagai seorang entrepreneur, pekerjaan Anda adalah

‘menjual’. Menjual produk Anda, visi perusahaan dan diri

sendiri. Dan Anda harus melakukan ini setiap hari, dalam

setiap waktu. Jika Anda menikmatinya, Anda memang seorang

entrepreneur sejati.

 

 

Jika Anda menjawab YA pada sebagian memiliki

karakter entrepreneur dan Siap untuk memiliki bisnis

sendiri.

Tetapi jika sebagian besar jawabannya adalah TIDAK,

sebaiknya pertimbangkan untuk menggaet partner bisnis untuk

membantu membuat rencana bisnis Anda menjadi kenyataan

"Seorang Entrepreneur Harus Selalu Bersikap Positif"

 

writen by www.facebook.com/miftahq



Karakter Yang Harus Dimiliki Oleh Seorang Entrepreneur

Meningkatkan kemanan ClearOS Server

Meningkatkan kemanan ClearOS Server


Beberapa saran dari Tim Burgess untuk meningkatkan keamanan ClearOS Server anda :

 

1) Create an administration user account so that you rarely use 'root'. Assign it associated permissions for that level

2) Create a strong password policy, expiry time, minimum length

3) Only open incoming ports for the absolute minimum of services, if you want to refine it further only open a port for traffic originating from a single source IP or subnet using the advanced firewall

4) Disable SMTP authentication if your running a mail server to prevent brute force attacks, ensure that your trusted network ranges are only those on your network

5) Consider adding the Emerging threat rules for virus, trojan, dshield and bot net rules to Snort

6) Ensure all externally exposed web sites / CMS / forum systems are up to date - they are your weakest line of defence

7) Ensure that all folder permissions are correctly locked down on external facing services such as FTP / Web

8) Don't keep mission critical data on your server.

9) A good reliable backup (offsite) that has been tested I consider to be part of your security, so that you can be restored in the event of a hacking attempt.

10) Don't use typical user names such as 'admin', 'test', 'user', 'testuser', 'info'. Your system is only as strong as the weakest password on these types of account. You will limit your exposure to brute force attacks. If you need an email address say info@domain.com then setup an alias instead.

11) Monitor your prevention list from time to time, and make sure you understand the difference between a false positive, and be able to lookup an SID alert at snort.org

12) Enable automatic update, or remember to run 'yum clean all && yum upgrade' periodically to ensure your system is up to date.

13) Don't give your users shell logins unless you have to, restrict your user permissions to the services they only need, such as Proxy / Mail

14) Change SSH to anther port by editing /etc/ssh/sshd_config, add another line 'Port 1234' and restart the service 'service sshd restart'.

15) Use encrypted SSH or VPN tunnels to access services behind your ClearOS box - using non standard ports of course

16) Write some custom snort rules to stop people messing with your server! For example, one that blocks people who try and authenticate with restricted usernames on my anonymous FTP server...

17) For mail, enable the AntiMalware policy to quarantine spam above score of 6, so that back scatter spam is limited, and your users inbox is less full Spam with a score between 5-6 will go to your user

18) For the paranoid, consider changing the outgoing firewall policy to block, then allow specific desintation ports.

19) Only enable security rules on the Intrusion Detection page for services you actually run to improve performance

20) If your worried about people bypassing your proxy, then disable transparent mode, enable user authentication and use the WPAD automatic configuration to configure clients on your network.

21) Pay for the ClearSDN remote security audit subscription! not to mention the intrusion protection and antimalware updates

 

Dikutip dari sini : http://www.clearfoundation.com/component/option,com_kunena/Itemid,232/catid,25/func,view/id,24301/#24481

Meningkatkan kemanan ClearOS Server

Nikah Siri dan Nikah Mut ah

Nikah Siri dan Nikah Mut'ah


Mengenai Nikah Mut'ah ini, Nabi pernah membolehkan karena saat peperangan dulu, ummat Islam meninggalkan istrinya hingga berbulan2. Namun Nabi kemudian melarangnya.

Ada pun beberapa kelompok seperti Syi'ah, tetap menganggap nikah Mut'ah sebagai halal. Mengenai argumen mereka maaf saya kurang tahu karena bukan kelompok mereka. Mungkin ayat2 Al Qur'an seperti:

 

"Kepada wanita-wanita yang diceraikan (hendaklah diberikan oleh suaminya) mut'ah menurut yang ma'ruf, sebagai suatu kewajiban bagi orang-orang yang bertakwa." [Al Baqarah 241]

 

Al Ahzab 28 dan 49, dsb.

 

Ada pun menurut para ulama Nikah Mut'ah dilarang berdasar hadits:

 

“Diriwayatkan bahwa sahabat Salamah bin al-Akwa’ r.a. berkata: Rasulullah s.a.w. memperbolehkan nikah mut’ah selama tiga hari pada tahun Authas (ketika ditundukkannya Makkah, fathu Makkah) kemudian (setelah itu) melarangnya” HR. Muslim.

 

Mengenai Nikah Siri, ada 2 jenis:

1. Nikah Siri sekedar tidak dicatat di KUA, tapi ada resepsi/walimah segala macam, ini insya Allah halal. Karena zaman dulu orang tua kita dulu banyak melakukannya. Sementara KUA terbatas dan mahal.

 

2. Nikah Siri dgn tidak dicatat di KUA dan tidak diadakan resepsi/walimah meski mampu. Ini sebetulnya tidak baik. Bagi yg mampu hukumnya makruh bahkan bisa jadi haram.

 

http://www.ummatonline.net/nikah-siri-pelanggaran-administratif

 

Wajib mengadakan walimah setelah dhukul(bercampur), berdasarkan perintah Nabi saw. kepada Abdurrahman bin ’Auf r.a. agar menyelenggarakan walimah sebagaimana telah dijelaskan pada hadits berikut. Dari Buraidah bin Hushaib bertutur, ”Tatkala Ali melamar Fathimah r.anha, berkata, bahwa Rasulullah saw bersabda, ”Sesungguhnya pada perkawinan harus diadakan walimah.” (Shahih Jami’us Shaghir no:2419 dan al-Fathur Rabbani XVI:205 no:175).

 

sabda Nabi saw. yang ditujukan kepada Abdurrahman bin ’Auf r.a., ”Adakanlah walimah meski hanya dengan menyembelih seekor kambing.” (Muttafaqun ’alaih).

 

http://alislamu.com/ibadah/29-nikah/394-kewajiban-mengadakan-walimah.html

 

http://www.mui.or.id/index.php?option=com_content&view=article&id=244:nikah-mutah-dalam-islam&catid=47:materi-konsultasi&Itemid=66

“Aku tinggalkan kepada kalian dua hal yang kalian tidak akan tersesat jika berpegang teguh kepada keduanya: kitab Allah (al-quran) dan sunnah rasulNya” .

 

Dari hadis tersebut dapat diketahui bahwa ajaran yang tidak sesuai dengan kitabullah dan sunnah rasulNya adalah ajaran yang tersesat jalan, termasuk dalam hal pernikahan.

 

Dalam ajaran Islam, maksud utama dari pernikahan itu selain sebagai ibadah adalah untuk membangun ikatan keluarga yang langgeng (mitsaqan ghalidzha) yang dipenuhi dengan sinar kedamaian (sakinah), saling cinta (mawaddah), dan saling kasih-sayang (rahmah). Dengan begitu, ikatan pernikahan yang tidak ditujukan untuk membangun rumah tangga secara langgeng, tidaklah sesuai dengan tujuan ajaran Islam.

 

Di samping itu, jika kita tengok sejarah awal Islam, di mana ketika itu masyarakat jahiliyah tidak memberikan kepada wanita hak-haknya sebagaimana mestinya karena wanita ketika itu lebih dianggap sebagai barang yang bisa ditukar seenaknya, dapat kita ketahui betapa ajaran Islam menginginkan agar para wanita dapat diberikan hak-haknya sebagaimana mestinya. Oleh karenanya, dengan syariat nikah menurut Islam ini, ajaran Islam ingin melindungi para wanita untuk mendapatkan hak-haknya. Para wanita tidak dapat dipertukarkan lagi sebagaimana zaman jahiliyah. Para wanita selain harus menjalankan kewajibannya sebagai istri, juga mempunyai hak untuk diperlakukan secara baik (mu’asyarah bil ma’ruf), dan ketika suami meninggal ia juga dapat bagian dari harta warisan.

 

Demikian tujuan nikah menurut ajaran Islam. Sedangkan nikah mut’ah adalah nikah kontrak dalam jangka waktu tertentu, sehingga apabila waktunya telah habis maka dengan sendirinya nikah tersebut bubar tanpa adanya talak. Dalam nikah mut’ah si wanita yang menjadi istri juga tidak mempunyai hak waris jika si suami meninggal. Dengan begitu, tujuan nikah mut’ah ini tidak sesuai dengan tujuan nikah menurut ajaran Islam sebagaimana disebutkan di atas, dan dalam nikah mut’ah ini pihak wanita teramat sangat dirugikan. Oleh karenanya nikah mut’ah ini dilarang oleh Islam.

 

Dalam hal ini syaikh al-Bakri dalam kitabnya I’anah at-Thalibin menyatakan yang artinya:

 

“Kesimpulannya, nikah mut’ah ini haram hukumnya. Nikah ini disebut nikah mut’ah karena tujuannya adalah untuk mencari kesenangan belaka, tidak untuk membangun rumah tangga yang melahirkan anak dan juga saling mewarisi, yang keduanya merupakan tujuan utama dari ikatan pernikahan dan menimbulkan konsekwensi langgengnya pernikahan”.

 

Memang benar bahwa nikah mut’ah ini pernah dibolehkan ketika awal Islam, tapi kemudian diharamkan, sebagaimana dinyatakan oleh al-Imam an-Nawawi dalam kitabnya Syarh Shahih Muslim yang artinya:

 

“yang benar dalam masalah nikah mut’ah ini adalah bahwa pernah dibolehkan dan kemudian diharamkan sebanyak dua kali; yakni dibolehkan sebelum perang Khaibar, tapi kemudian diharamkan ketika perang Khaibar. Kemudian dibolehkan selama tiga hari ketika fathu Makkah, atau hari perang Authas, kemudian setelah itu diharamkan untuk selamanya sampai hari kiamat”.

 

Alasan kenapa ketika itu dibolehkan melaksanakan nikah mut’ah, karena ketika itu dalam keadaan perang yang jauh dari istri, sehingga para sahabat yang ikut perang merasa sangat berat. Dan lagi pada masa itu masih dalam masa peralihan dari kebiasaan zaman jahiliyah. Jadi wajar jika Allah memberikan keringanan (rukhshah) bagi para sahabat ketika itu.

 

Ada pendapat yang membolehkan nikah mut’ah ini berdasarkan fatwa sahabat Ibnu Abbas r.a., padahal fatwa tersebut telah direvisi oleh Ibnu Abbas sendiri, sebagaimana disebutkan dalam kitab fiqh as-sunnah yang artinya:

 

Diriwayatkan dari beberapa sahabat dan beberapa tabi’in bahwa nikah mut’ah hukumnya boleh, dan yang paling populer pendapat ini dinisbahkan kepada sahabat Ibnu Abbas r.a., dan dalam kitab Tahzhib as-Sunan dikatakan: sedangkan Ibnu Abbas membolehkan nikah mut’ah ini tidaklah secara mutlak, akan tetapi hanya ketika dalam keadaan dharurat. Akan tetapi ketika banyak yang melakukannya dengan tanpa mempertimbangkan kedharuratannya, maka ia merefisi pendapatnya tersebut. Ia berkata: “inna lillahi wainna ilaihi raji’un, demi Allah saya tidak memfatwakan seperti itu (hanya untuk kesenangan belaka), tidak seperti itu yang saya inginkan. Saya tidak menghalalkan nikah mut’ah kecuali ketika dalam keadaan dharurat, sebagaimana halalnya bangkai, darah dan daging babi ketika dalam keadaan dharurat, yang asalnya tidak halal kecuali bagi orang yang kepepet dalam keadaan dharurat. Nikah mut’ah itu sama seperti bangkai, darah, dan daging babi, yang awalnya

haram hukumnya, tapi ketika dalam keadaan dharurat maka hukumnya menjadi boleh”

 

Namun demikian, pendapat yang menghalalkan nikah mut’ah tersebut tidaklah kuat untuk dijadikan dasar hukum. Sedangkan pendapat yang mengharamkannya dasar hukumnya sangat kuat, sebab dilandaskan di atas hadis shahih yang artinya :

 

“Diriwayatkan bahwa sahabat Ali r.a. berkata: Rasulullah s.a.w. melarang nikah mut’ah ketika perang Khaibar” Hadis dianggap shahih oleh imam Bukhari dan Muslim.

 

Hadis lain menyatakan:

 

“Diriwayatkan bahwa sahabat Salamah bin al-Akwa’ r.a. berkata: Rasulullah s.a.w. memperbolehkan nikah mut’ah selama tiga hari pada tahun Authas (ketika ditundukkannya Makkah, fathu Makkah) kemudian (setelah itu) melarangnya” HR. Muslim.

 

Di hadis lain disebutkan:

 

“Diriwayatkan dari Rabi’ bin Sabrah r.a. sesungguhnya rasulullah s.a.w. bersabda: “wahai sekalian manusia, sesungguhnya aku pernah mengizinkan nikah mut’ah, dan sesungguhnya Allah telah mengharamkannya sampai hari kiamat, oleh karenanya barangsiapa yang masih mempunyai ikatan mut’ah maka segera lepaskanlah, dan jangan kalian ambil apa yang telah kalian berikan kepada wanita yang kalian mut’ah” HR. Muslim, Abu Dawud, an-Nasai, Ibnu Majah, Ahmad, dan Ibnu Hibban.

 

Hadis-hadis tersebut cukup kuat untuk dijadikan pijakan menetapkan hukum haram bagi nikah mut’ah, dan sangat terang benderang menjelaskan bahwa Islam melarang nikah mut’ah. Oleh karena itu, jika saat ini ada yang melaksanakan nikah mut’ah maka ia telah dianggap melanggar ajaran Islam dan secara otomatis nikahnya tersebut batal, sebagaimana disebutkan oleh al-Imam an-Nawawi dalam Syarh Shahih Muslim:

 

“Para ulama sepakat (ijma’) bahwa jika saat ini ada yang melaksanakan nikah mut’ah maka hukumnya tidak sah (batal), baik sebelum atau sesudah dilakukan hubungan badan”

 

.

===

Belajar Islam sesuai Al Qur'an dan Hadits

http://media-islam.or.id

Nikah Siri dan Nikah Mut ah